Laporan Wartawan Tribunnews.com, Glery Lazuardi
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Jajaran Polri dan TNI menggelar rapat membahas pengamanan aksi 'Bela Islam Jilid III' pada Jumat (2/12/2016). Rapat digelar di Mapolda Metro Jaya pada Rabu (30/11/2016) malam.
Di kesempatan itu hadir Kapolri Jenderal, Tito Karnavian, Kabareskrim Polri, Komjen Ari Dono, Kapolda Metro Jaya, Irjen Mochammad Iriawan, dan Pangdam Jaya Mayjen Teddy Lhaksmana.
Setelah menggelar rapat yang berlangsung sekitar tiga jam itu, Kapolda Metro Jaya, Irjen Mochammad Iriawan, menegaskan aparat keamanan siap mengamankan aksi 'Bela Islam Jilid III'.
"Rapat persiapan panggung, acara, lajur mobil, akomodir, pelibatan massa, air untuk wudhu, minum, dan tenda. Yang lain tak terlalu banyak dibahas. Intinya kami siap melayani doa bersama saat di Monas," ujar Iriawan, kepada wartawan di Mapolda Metro Jaya pada Rabu (30/11/2016) malam.
Semua peserta aksi akan ditujukan ke Monas. Selama berada di tempat tersebut, peserta akan membaca Al-Quran, dzikir, mendengarkan tausiah dari ulama, dan shalat Jumat.
Setelah selesai pelaksanaan ibadah shalat Jumat, jamaah akan dibubarkan. Pihak GNPF-MUI akanĀ
membantu para peserta untuk bubar supaya tidak ada lagi yang tinggal.
"Besok temanya lain cuma duduk, dzijir, tauziah, kotbah dan shalat Jumat. Bukan demo, doa bersama," tutur Iriawan.