News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Kisah Sukses Alumni Boedi Oetomo Dituangkan ke Dalam Sebuah Buku

Editor: Sanusi
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - SMAN 1 Jakarta atau yang akrab disebut SMA Boedoet telah menginjak usia ke-71 tahun ini. Dari usia yang cukup tua tersebut SMA Boedoet telah menghasilkan ribuan alumni dengan segala prestasinya.

‎Sebut saja, JB sumarlin yang pernah dinobatkan sebagai Menteri Keuangan terbaik di dunia versi majalah Euromoney pada 1989.

Soerjadi Soedirdja, Gubernur Jakarta pertama yang berhasil mengumpulkan APBD mencapai angka triliunan.

Ada lagi tokoh dibalik penanganan krisis moneter pada tahun 1997 yaitu, Dorodjatun Kuntjoro Jakti.

Serta ‎Adang Daradjatun, beliau merupakan tokoh penting bahkan menjadi ketua tim reformasi, saat pemisahan Polri dari TNI. Denny Januar Ali atau biasa disebut Denny JA, ia baru saja mendapatkan penghargaan Lifetime Achievement Award untuk Survei dan Konsultan Politik.

Agar para alumni tetap diingat oleh para juniornya, sebanyak 13 tokoh alumni Boedoet terpilih dengan berbagai pemikirannya dirangkum dalam sebuah buku. Buku tersebut diberi judul "Torehan Kami Warnai Negeri".

‎Adang menuturkan, dalam buku tersebut ia berbagi mengenai idealisme para pemuda. Menurutnya, pemuda harus siap dalam berbagai perubahan yang ada dalam era saat ini.

"Buku ini menjadi dorongan dan masukan tentang idealisme pemuda. Tahun 1998 terjadi generasi reformasi Polri. Bagi saya, idealisme tersebut jangan diteriakkan diluar, tetapi masuklah ke dalam lingkungan tersebut," kata Adang di Jakarta, Senin (13/3/2017).

‎Sementara itu, Lucya Andam Dewi merupakan tokoh literasi nasional, beliau perempuan pertama yang pernah menjabat ketua IKAPI Jakarta, nasional, bahkan ASEAN.

"Saya mengalami sekolah pagi dan sore karena banyaknya siswa pada saat itu. Tetapi walaupun saya sekolah sore atau pagi, saya selalu mengisi aktivitas di sekolah. Mudah-mudahan buku ini bisa memotivadi adik-adik yang masih sekolah dan masyarakat pada umumnya," ujar Lucya.

Alumni Boedoet akan meluncurkan buku ini pada 19 Maret 2017 mendatang di Perpustakaan Nasional Republik Indonesia.

Diharapkan dengan hadirnya buku ini bisa menjadi alternatif solusi permasalahan bangsa saat ini dari sudut pandang alumni Boedoet yang telah berhasil menorehkan prestasinya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini