News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Pilgub DKI Jakarta

Anies: Potret Jakarta Hari Ini Harus Berubah

Editor: Hendra Gunawan
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Calon Gubernur Anies Baswedan saat mengunjungi pameran foto Sylviana Murni

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Gubernur DKI Jakarta terpilih Anies Baswedan menegaskan komitmennya mengatasi kemiskinan dan ketimpangan yang terjadi di Jakarta. Untuk itu menurut Anies, potret Jakarta hari ini harus berubah.

"Mpok Sylvi memotret fenomena yang tidak muncul di permukaan itu semua dan mengabadikannya. Yang abadi itu karyanya, tapi yang diubah itu memorinya. Dan hari ini jadi tanggung jawab bersama," kata Anies saat menghadiri peluncuran buku "Gerilya Lapangan Dalam Foto" oleh Sylviana Murni di museum seni rupa dan keramik, kompleks Kota Tua, Jakarta Barat, Sabtu (29/4). .

Mantan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan ini berharap melalui gambar dan foto Mpok Sylvi, semua pihak dapat menggambarkan apa yang terjadi di Jakarta. Anies menyebut salah satunya adalah proses Pilkada Jakarta yang bermanfaat bagi pertumbuhan demokrasi di Indonesia.

"Apa yang dititipkan tadi. Insya Allah kita tunaikan sebaik-baiknya," ujar Anies harapan perubahan Jakarta yang dimuat karya Mpok Sylvi.

Acara yang dipadati fotografer dan pengunjung kota tua ini juga dihadiri Ibu Negara ke-6 RI, Ani Yudhoyono dan keluarga Wakil Gubernur Jakarta terpilih Sandiaga Uno. Kegiatan ini sekaligus pembukaan pameran foto dengan tema "Potret Jakarta Bidikan Sang Amatir".

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini