News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Djarot Didampingi Istri Hadiri Pencanangan HUT ke-490 Jakarta di Taman Waduk Pluit

Penulis: Wahyu Aji
Editor: Dewi Agustina
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Pelaksana tugas Gubernur DKI Jakarta Djarot Saiful Hidayat menghadiri acara pencanangan HUT ke-490 DKI Jakarta di Waduk Pluit, Jakarta Utara, Minggu (21/5/2017) pagi. Djarot didampingi istrinya Happy Djarot disambut palang pintu saat tiba di Taman Waduk Pluit. TRIBUNNEWS.COM/WAHYU AJI

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Wahyu Aji

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Pelaksana tugas Gubernur DKI Jakarta Djarot Saiful Hidayat menghadiri acara pencanangan HUT ke-490 DKI Jakarta di Waduk Pluit, Jakarta Utara, Minggu (21/5/2017) pagi.

Djarot didampingi istrinya Happy Djarot disambut palang pintu saat tiba di Taman Waduk Pluit.

Dalam acara dengan tema 'Beragam, Bersatu, Melayani' ini dimeriahkan dengan bazar, pasar murah, pelepasan burung merpati, pentas budaya dan lomba olahraga tradisional.

Dalam kesempatan beberapa waktu lalu Djarot mengatakan, alasan dipilihnya Waduk Pluit sebagai lokasi pencanangan HUT DKI karena pelaksanaan di lokasi itu tak perlu menghabiskan banyak biaya.

Sebelumnya, rencana pencanangan itu hendak diadakan di kawasan Ruang Publik Terpadu Ramah Anak (RPTRA) Kalijodo.

Baca: Tewasnya Taruna Akpol Libatkan 14 Orang, Para Tersangka Langsung Nonaktif

Namun, lokasi akhirnya dipindahkan seiring dengan kegiatan menyambut Hari Kebangkitan Nasional (Harkitnas), Sabtu.

Pemprov DKI menggunakan panggung yang sebelumnya digunakan untuk konser 'Indonesia Bangkit' yang masuk dalam rangkaian Harkitnas.

"Supaya enggak nambah kerjaan, kalau misalnya di Kalijodo anggaran lagi. Lebih baik jadikan satu, panggungnya udah ada, tinggal ngisi doang," kata Djarot.

HUT ke-490 DKI Jakarta jatuh pada 22 Juni mendatang.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini