News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Djarot Minta Kegiatan di RPTRA Terus Diawasi, Termasuk dengan CCTV

Penulis: Fitri Wulandari
Editor: Malvyandie Haryadi
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Sejumlah fasilitas permainan yang terdapat pada RPTRA Jakpro Asri yang terletak di kawasan Pluit, Penjaringan, Jakarta Utara, Kamis (28/9/2017).

TRIBUNNEWS.COM - Gubernur DKI Jakarta Djarot Saiful Hidayat meminta agar petugas PPSU dan warga sekitar Ruang Publik Terpadu Ramah Anak (RPTRA) Jakpro Asri membantu mengawasi RPTRA tersebut.

Hal itu karena fasilitas yang dibangun dari CSR PT Jakarta Propertindo (Jakpro) itu merupakan ruang publik.

"Saya minta juga PPSU dan tetangga kiri kanan menjaga, karena sifatnya ini open (terbuka) ya," ujar Djarot, saat ditemui di RPTRA Jakpro Asri, Pluit, Penjaringan, Jakarta Utara, Kamis (28/9/2017).

Mantan Wali Kota Blitar itu pun menegaskan bahwa pengawasan terhadap fasilitas dan kegiatan yang digelar di RPTRA yang terletak di kawasan elite tersebut merupakan hal yang sangat penting.

Maka ia meminta PT Jakarta Propertindo untuk segera memasang kamera CCTV.

"Dan pengawasannya menjadi penting, maka penting pasang cctv, sehingga betul-betul terjaga dengan baik," kata Djarot.

Kendati demikian, Politisi PDI Perjuangan itu memuji adanya konsep baru yang diterapkan pada RPTRA tersebut karena menggunakan Solar Cell atau Panel Surya yang bisa mengkonversikan sinar matahari menjadi listrik.

Sehingga menurutnya itu bisa membuat penerangan menjadi maksimal.

"Penerangan maksimal apalagi dengan (penggunaan) sollar cell (juga membantu) dengan begitu maka lingkungan aman," tegas Djarot.

PT Jakarta Propertindo pun akan memasang CCTV pada RPTRA tersebut usai diresmikan.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini