News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Banjir di Pantura

Jalur Kerata Api Cirebon - Jawa Timur Lumpuh Total Rel karena Terendam Banjir

AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Laporan Wartawan Tribun Jabar, Ahmad Imam Baehaqi

TRIBUNNEWS.COM, CIREBON - Dua jalur kereta api dari arah Cirebon menuju Jawa Timur terendam banjir.

Akibatnya jalur tersebut tidak bisa dilewati oleh kereta api.

PT KAI Daop 3 Cirebon menyatakan jalur utara dan selatan itu lumpuh total pada pukul 11.30 WIB.

"Awalnya jalur selatan dulu yang terendam, tepatnya di km 252+5/7 antara Stasiun Ketanggungan, Kabupaten Breber - Stasiun Ciledug, Kabupaten Cirebon," ujar Krisbiyantoro, Manajer Humas PT KAI Daop 3 Cirebon, saat ditemui di Stasiun Cirebon, Jl Inspeksi, Kota Cirebon, Jumat (24/2/2018).

Baca: Banjir Masih Rendam Jalur Utama Pantura Brebes, Arus Lalu Lintas Dialihkan

Ia mengatakan, selanjutnya air merambah jalur utara, tepatnya di antara Stasiun Tanjung, Kabupaten Brebes - Stasiun Losari, Kabupaten Cirebon.

Selain terendam banjir, dua jalur perlintasan KA itu mengalami gogos.

Di jalur utara yang terendam mencapai 1,1 km dan gogosannya sepanjang 700 meter.

Baca: Bali United Gandeng Elevenia untuk Akomodasi Pembelian Tiket

Sementara di jalur utara ketinggian air di atas rel kereta api mencapai 13 cm.

Menurut Krisbiyantoro, untuk panjang rel kereta api yang teremdam di jalur utara masih diukur.

"Rata-rata gogosannya mencapai 70 cm di bawah bantalan benton," kata Krisbiyantoro.(*)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini