TRIBUNNEWS.COM, DEPOK - Perkelahian antara dua pemuda yang selama ini diketahui teman dekat terjadi di sebuah rumah kontrakan di Kampung Cipayung, RT 2 RW 1, Kelurahan Abadi Jaya, Kecamatan Sukmajaya, Depok, Rabu (7/3/2018) dinihari.
Akibatnya Nuroni (35) tewas dengan luka tusuk senjata tajam di dada yang menembus jantungnya.
Ia menjadi korban sahabatnya sendiri Ucup alias YS, warga Cipayung Depok.
Sementara Ucup luka-luka selain karena perkelahian, juga diamuk warga yang mengetahui ia telah membunuh Nuroni.
Saat kejadian Ucup diketahui sedang menginap di rumah kontrakan Nuroni.
Baca: Ini 13 Benda yang Digunakan Kerabat Saat Lakukan Ritual kepada Tukinem
Nuroni dan Ucup dikenal warga sebagai teman dekat.
Bahkan keduanya sempat bekerja di tempat yang sama di sebuah pabrik furniture di Cipayung.
Kapolsek Sukmajaya Kompol Bronet mengatakan dari keterangan sejumlah saksi mata diketahui keduanya sempat mengobrol dan minum kopi di teras rumah Nuroni.
Entah mengapa pada Rabu dinihari keduanya sempat ribut dan adu mulut.
"Karena ada keributan warga mengecek ingin melihat apa yang terjadi. Ternyata saat itu Nuroni sudah terkapar tak bernyawa di teras rumah. Ada luka tusuk di dada dan memar di wajahnya," kata Bronet.
Warga kemudoan kata Bronet membekuk Ucup yang sempat ingin kabur. Bahkan karena diamuk massa, kondisi Ucup kini cukup kritis dengan luka berat di wajah dan kepala.
"Setelah kami lakukan pemeriksaan jenazah korban kami bawa ke RS Polri, Kramatjati, untuk diotopsi. Begitu juga dengan pelaku yang luka-luka dirawat di RS Polri," kata Bronet.
Baca: Tolak Ajakan Teman, Pelajar SMP di Tangsel Ini Dibully Sampai Masuk Rumah Sakit
Menurutnya jenasah Nuroni sudah dimakamkan keluarga di TPU tak jauh dari rumahnya Rabu siang. ia diketahui meninggalkan seorang istri dan seorang anak.
"Untuk motif pelaku atau penyebab mereka berkelahi hingga menewaskan korban, kami masih dalami. Sebab pelaku juga belum dapat kami mintai keterangan karena kondisinya masih dirawat intensif," kata Bronet.
Dalam peristiwa ini kata Bronet pihaknya baru memeriksa satu saksi dan sudah mengamankan senjata tajam yang dipakai pelaku menikam korban.
"Serta satu sepeda motor yang ada di lokasi kejadian dan milik korban, juga kami amankan sementara untuk barang bukti," kata Bronet.
Penulis: Budi Sam Law Malau
Berita ini telah tayang di Wartakotalive.com dengan judul: Nuroni Tewas Ditusuk Sahabatnya