TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Keributan sempat terjadi di meja pengaduan warga di Balai Kota DKI Jakarta, Rabu (4/7/2018) pagi.
Yosi dan ibu-ibu lainnya marah-marah sampai menggebrak meja di hadapan PNS karena tidak mendapat solusi atas masalah pendaftaran sekolah anak mereka.
Baca: Terjaring Razia Satpol PP di Hotel, Pasangan ABG Ini Mengaku Terpaksa Menginap
"Bapak solusinya jangan begitu dong! Bilang ke swasta saja. Kok segampang itu?" ujar Yosi.
Permasalahannya, anak Yosi dan ibu-ibu lainnya tidak bisa mendaftar ke sekolah negeri di Jakarta meski nilai anak mereka tinggi.
Yosi mengatakan, anaknya dulu bersekolah di SMP di Bogor, Jawa Barat. Namun, tempat tinggal mereka tetap di Jakarta.
Yosi kemudian ingin menyekolahkan anaknya ke SMA negeri di Jakarta melalui jalur umum.
Yosi mengatakan, dia dan para ibu lain tidak tahu bahwa calon siswa dari sekolah luar daerah harus ikut pra pendaftaran terlebih dahulu.
20 Latihan Soal Matematika Kelas 5 SD BAB 4 Kurikulum Merdeka & Kunci Jawaban, Keliling Bangun Datar
Download Modul Ajar Serta RPP Seni Rupa Kelas 1 dan 2 Kurikulum Merdeka Lengkap Link Download Materi
Dia merasa tidak mendapatkan informasi itu sebelumnya.
"Kan, kami juga enggak ngerti karena kalian sosialisasi juga tidak baik. Ada solusinya dong. Jangan melempar ke swasta saja," ujar Yosi.
Dalam situs PPDB, informasi mengenai jadwal pra pendaftaran hanya tercantum di jalur pendaftaran lokal.
Sementara, informasi itu tidak tersedia di jalur pendaftaran umum.
Para orangtua murid yang anaknya berasal dari sekolah luar Jakarta jadi tidak mendapatkan informasi pra pendaftaran.
Begitu ikut pendaftaran gelombang kedua, anak mereka sudah tidak bisa masuk lagi karena tidak melewati proses pra pendaftaran.
"Seharusnya informasinya itu (disampaikan) dengan bahasa yang simpel, jangan dibuat rumit," katanya.
Yosi dan para ibu lain sebenarnya sudah mengadu ke berbagai tempat. Mulai dari pusat pengaduan di SMKN 1 Jakarta Jalan Budi Utomo, Jakarta Pusat, sampai ke Dinas Pendidikan.
Terakhir Yosi mengadu ke Balai Kota DKI Jakarta. Namun, dia belum mendapatkan solusi. Ibu lainnya juga ikut marah-marah. Bahkan mereka sampai menggebrak meja pengaduan di hadapan PNS
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Gebrak Meja Pengaduan Balai Kota, Ibu-ibu Marah Tak Dapat Solusi soal Pendaftaran Sekolah", https://megapolitan.kompas.com/read/2018/07/04/10475201/gebrak-meja-pengaduan-balai-kota-ibu-ibu-marah-tak-dapat-solusi-soal.
Penulis : Jessi Carina