News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Asian Para Games 2018

Khusus Pagi Hingga Siang Ini, Penumpang Kereta Api Jarak Jauh Bisa Naik Dari Stasiun Jatinegara

Penulis: Yanuar Nurcholis Majid
Editor: Anita K Wardhani
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Para penumpang di Stasiun Jatinegara

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Yanuar Nurcholis Majid

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA- PT KAI Daop 1 Jakarta melakukan rekayasa pola operasi kereta api pada Minggu (23/9/2018).

Hal itu dilakukan guna mengantisipasi kemacetan yang mungkin terjadi akibat pengalihan arus lalu lintas menuju Stasiun Gambir dikarenakan adanya kegiatan Parade Momo Indonesia 2018 Asian Para Games.

Dimana rute dari Pintu Tenggara Monas (Pintu Gambir) - Jl. Merdeka Selatan - putar balik di Patung Arjuna Wiwaha dan kembali ke Pintu Tenggara Monas (Pintu Gambir) melewati Jl. Merdeka Selatan, dialihkan selama kegiatan berlangsung.

Rekayasa pola operasi pemberangkatan KA akan diberlakukan pada 15 KA yang berangkat dari Stasiun Gambir pada hari Minggu dengan Berhenti Luar Biasa (BLB) atau memberhentikan juga KA di Stasiun Jatinegara untuk proses naik penumpang.

Baca: TransJakarta Tetap Beroperasi Selama Parade Momo Asian Para Games 2018, Begini Rekayasa Lalu Lintas

“Biasanya KA yang berangkat dari Stasiun Gambir tidak berhenti di stasiun Jatinegara, namun khusus hari Minggu (23/9/2018) akan diberhentikan juga di stasiun Jatinegara untuk proses naik penumpang. Hal ini untuk memudahkan calon penumpang KA yang kesulitan menuju stasiun Gambir, mereka bisa mencari alternatif dengan rekayasa pola operasi pemberangkatan KA ini,” ucap Edy Kuswoyo, Senior Manager Humas Daop 1 Jakarta, melalui keterangan resmi yang diterima, Minggu (23/9/2018).

Operasi rekayasa pemberangkatan KA ini berlaku mulai dari keberangkatan KA 11232 (Argo Parahyangan Tambahan) keberangkatan pukul 06.15 WIB sampai dengan KA 34 (Argo Parahyangan) keberangkatan pukul 12.35 WIB.

Baca: Pagi Ini Momo si Maskot Asian Para Games Ramaikan Car Free Day, Ada Band Kotak dan HIVI

Total ada 15 KA keberangkatan dari Stasiun Gambir, yang juga akan diberhentikan luar biasa (blb) di Stasiun Jatinegara guna pelayanan naik penumpang yang mungkin kesulitan naik dari Stasiun Gambir.

“Ke-15 KA tetap akan berangkat dari Gambir sesuai jadwal yang berlaku, namun ada penyesuaian pola operasi pemberangkatan KA, dimana di Stasiun Jatinegara akan berhenti juga guna menaikan penumpang. Dengan adanya rekayasa pola operasi pemberangkaran KA dengan BLB ini, PT KAI juga telah menyiagakan petugas untuk membantu pelayanan penumpang disana,” ucap Edy.

Untuk mensukseskan pola operasi ini Edy juga menghimbau agar calon penumpang dapat mengantisipasi dengan memperkirakan waktu keberangkatan KA-nya, sehingga tidak tertinggal.

"Selain itu, diingatkan kembali agar calon penumpang memastikan nama yang tertera pada tiket/kode booking sesuai dengan nama yang tertera pada kartu identitas," ujar Edy.

Berikut daftar KA yang berangkat dari stasiun Gambir dan juga akan Berhenti Luar Biasa (blb) di Stasiun Jatinegara :

1. Argo Parahyangan Tambahan (11232)
2. Argo Muria (14)
3. Argo Parahyangan Tambahan (7052)
4. Argo Parahyangan Premiun(7058)
5. Argo Dwipangga (10)
6. Taksaka Pagi (52)
7. Argo parahyangan (22)
8. Argo Jati (16)
9. Argo Bromo Anggrek (2)
10. Tegal Bahari (62)
11. Argo Parahyangan (24)
12 Tegal Bahari (64)
13. Argo Parahyangan (32)
14. Cirebon Expres (68)
15. Argo Parahyangan (34)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini