TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Hujan deras yang mengguyur wilayah Jakarta dan sekitarnya pada Minggu (28/10/2018), menyebabkan sejumlah wilayah tergenang air.
Dikutip dari akun Twitter resmi Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD), @BPBDJakarta, genangan air terjadi di Jakarta Selatan dan Jakarta Timur.
Sejumlah wilayah yang tergenang air di Jakarta Selatan yaitu, di depan gedung Kementerian Perindustrian (Jalan Gatot Subroto) dan Jalan Perintis, Kelurahan Kuningan Timur.
Sedangkan, di Jakarta Timur, wilayah Jalan DI Panjaitan ada genangan air setinggi 15 sentimeter.
Sementara, wilayah Jakarta Utara dan Jakarta Barat pun tidak luput dari genangan air akibat curah hujan yang tinggi malam ini.