TRIBUNNEWS.COM, GUNUNG PUTRI - Warga Desa Cicadas menggelar aksi unjuk rasa menuntut perbaikan Jalan Mercedes Benz, Gunungputri, Kabupaten Bogor, pada Senin (3/12/2018).
Warga geram karena jalan yang menghubungkan akses menuju Cikeas itu rusak sepanjang 2 Km selama bertahun-tahun.
Jalan tersebut penuh lubang dan bergelombang, bahkan jika turun hujan akan ada genangan air.
"Bertahun-tahun kita merasakan jalan rusak sudah banyak memakan korban, kita tuntut pemerintah Kabupaten Bogor agar segera memperbaikinya," demikian orasi salah satu warga Desa Cicadas.
Menurut warga, aksi ini dilakukan sebagai bentuk protes atas sikap Pemerintah Kabupaten Bogor yang dinilai membiarkan jalan itu dalam kondisi buruk.
Hingga berita ini disiarkan, ratusan warga masih menunggu hasil audiensi dengan pihak Kecamatan Gunungputri.
Artikel ini telah tayang di tribunnewsbogor.com dengan judul Jalan Mercedes Benz Bogor Dibiarkan Rusak, Warga Demo Tuntut Perbaikan
Baca: Ada Pipa yang Bocor Jadi Kendala Perbaikan Jalan Rusak di Kalimalang
Kunci Jawaban PAI Kelas 11 Halaman 94 95 96 97 Kurikulum Merdeka, Uji Kompetensi Bab 3 - Halaman all
15 Latihan Soal dan Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 4 SD Bab 2 Kurikulum Merdeka, Di Bawah Atap
10 Latihan Soal & Kunci Jawaban IPS Kelas 9 SMP Bab 1, Interaksi Antarnegara Asia dan Negara Lainnya
Baca: Infrastruktur Jalan Rusak Saat Pembangunan Tol, Ini Permintaan Pemkab Kendal