News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Demo di Kantor Susi Pudjiastuti, Massa AMUK Bahari Sempat Bakar Ikan

Editor: Imanuel Nicolas Manafe
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Suasana massa aksi dari AMUK melakukan demo di depan kantor Kementerian Kelautan dan Perikanan, di Jalan Medan Merdeka Timur, Jakarta Pusat, Selasa (16/7/2019)

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Gedung Kementerian Kelautan dan Perikanan di Jalan Medan Merdeka Timur, Jakarta Pusat, disambangi massa, Selasa (16/7/2019).

Massa yang datang mengatasnamakan mereka dari Aliansi Masyarakat Untuk Kedaulatan (AMUK) Bahari

Baca: Imbas Perseteruan Yasonna dengan Wali Kota Tangerang, Depan Lapas Pemuda Gelap Gulita

Akibatnya, arus lalu lintas di Jalan Medan Merdeka Timur, Jakarta Pusat menjadi macet lantaran massa aksi memenuhi separuh jalan tersebut.

Pantauan TribunJakarta.com di lokasi, beberapa massa aksi ini ada yang membawa bendera dan spanduk bergambar Menteri Kelautan dan Perikanan, Susi Pudjiastuti.

Aparat keamanan tampak berjaga-jaga di lokasi.

Mereka berusaha mengurai kemacetan yang terjadi di sepanjang Jalan Medan Merdeka Timur, Jakarta Pusat.

Sementara, sejumlah massa aksi juga tampak membakar ikan di depan kantor Kementerian Kelautan dan Perikanan.

Orator aksi, Bobi, mengatakan aksi bakar ikan ini sebagai bentuk protes bahwa ikan di pulau pari tidak mengandung racun.

"Kami buktikan bahwa, kami membakar ikan di sini dengan aman dan dimakan juga dengan rasa aman," kata Bobi yang juga sebagai nelayan pulau pari, pada Selasa (16/7/2019).

Bobi melanjutkan, ikan segar tersebut juga dari hasil tangkapan para nelayan pulau pari.

"Bukan hasil beli. Murni hasil tangkapan kami. Bukan ikan busuk," tegas Bobi.

Baca: Ini 10 yang Harus Dipenuhi FPI Agar Bisa Diperpanjang Statusnya sebagai Ormas

Sementara, arus lalu lintas di Jalan Medan Merdeka Timur terpantau semakin padat merayap pada sekira pukul 13.06 WIB.

Aparat keamanan masih berjaga-jaga di lokasi dan berusaha mengurai kemacetan.

Penulis : Muhammad Rizki Hidayat

Artikel ini telah tayang di Tribunjakarta.com dengan judul : Ada Demo di Depan Kantor Kementerian Kelautan dan Perikanan, Jalan Medan Merdeka Timur Macet

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini