Laporan Wartawan Tribunnews.com, Igman Ibrahim
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Markas besar kepolisian RI masih memeriksa informasi adanya tas mencurigakan yang ditemukan dan mengegerkan warga disamping Gereja Bethel Indonesia di Jalan Raya Kartini, Pancoran Mas, Kota Depok.
Penemuan tas mencurigakan itu pertama kali dilaporkan oleh salah seorang warga sekitar pukul 09.00 WIB. Saat ini, tim Jibom kabarnya telah diturunkan ke lokasi.
Ketika dikonfirmasi, Karopenmas Humas Mabes Polri, Brigjen Pol Argo Yuwono menyatakan akan memeriksa kebenaran informasi tersebut.
"Di cek dulu ya," kata Argo kepada Tribunnews.com, Selasa (24/12/2019).
Baca: Kapolri dan Panglima TNI Dijadwalkan Cek Pengamanan Malam Natal 2019
Sebelumnya, sebuah tas mencurigakan ditemukan dan mengegerkan warga disamping Gereja Bethel Indonesia di Jalan Raya Kartini, Pancoran Mas, Kota Depok.
Tas mencurigakan berwarna abu-abu tersebut ditemukan warga berada di depan pagar Yayasan Pendidikan Kristen Siloam yang ada persis disamping gereja.
Hidayat warga sekaligus saksi membeberkan, tas tersebut ditemukan sekira pukul 09.00 WIB.
"Pukul 09.00 WIB ditemukannya bang," ujar Hidayat di lokasi kejadian.
Pantauan TribunJakarta.com, saat ini tas tersebut sudah diamankan tim penjinak bahan peledak.
Sementara itu, lokasi sektar pun steril dari lalu lintas dan terpasang garis polisi.