"Saya pesan supaya dia (John Kei) mengaku saja, mengakui kalau dia sudah berbuat dan akui saja. Dia berani bertanggung jawab saja, karena saya sudah berjiwa besar sudah mengampuni dia sudah memaafkan dia," tutur Nus Kei.
"Saya memohon supaya dia berani melakukan apa yang saya lakukan," sambung dia.
Hari ini, penyidik Ditkrimum Polda Metro Jaya merekonstruksi aksi premanisme anak buah John Kei di kluster Australia, Green Lake City, Cipondoh, Tangerang.
Rekonstruksi juga digelar di Jalan Kresek Raya, Duri Kosambi, Jakarta Barat. Di sinilah Erwin dan Frangky, dua anak buah Nus Kei dianiaya anak buah John Kei. (Rr Dewi Kartika H)
Artikel ini telah tayang di Tribunjakarta.com dengan judul Detik-Detik Sebelum Rumahnya Diserang Anak Buah John Kei, Nus Kei Tancap Gas Tak Sempat Pakai Baju