TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Si jago merah melalap AEON Mall Sentul City. Peristiwa tersebut terjadi sekitar pukul 15.45 WIB.
"Iya betul berita terakhir kurang lebih 1 jam yang lalu," kata Komandan Damkar Sektor Cibinong, Wahyu saat dikonfirmasi Tribun, Jumat(21/1/2022).
Menurut Wahyu tiga unit mobil damkar ke lokasi untuk memadamkan api yang melalap mal tersebut.
"Ada tiga unit, dari Cibinong, Citeureup sama Bukit Sentul," ujarnya.(Willy Widianto)
Hingga berita ini diturunkan api di AEON Mal Sentul City masih berkobar dan petugas damkar masih ada di lokasi.(Willy WIdianto)