Kasus tersebut masih didalami untuk mengungkap pelaku.
"Iya benar ada anggota TNI yang terluka, kejadian Jumat, 18 Februari 2022 kemarin," ucap Alfius Navirinda saat dihubungi, Sabtu (19/2/2022).
Berdasarkan informasi yang dihimpun dari berbagai sumber, peristiwa penusukan itu berawal saat BDA hendak membeli air sekitar pukul 20.20 WIB.
BDA berjalan kaki dari Jalan Raya Kodam menuju Jalan Letjen Suprapto sebelum terjadi penusukan.
Sekitar pukul 20.40 WIB, korban hendak kembali ke mes perwakilan divisi 3 Kostrad.
Namun, saksi Pratu Rafi berteriak bahwa Bayu ditusuk oleh orang tak dikenal.
Korban menjelaskan kepada saksi bahwa dirinya ditusuk di Gang Laler.
Tidak lama berselang, korban langsung dibawa ke Rumah Sakit Yarsi.
Korban mengalami luka tusuk sedalam 2 sentimeter dan lebar 5 sentimeter.
Luka itu disebabkan penikaman senjata tajam oleh otk.
Menurut saksi, ciri-ciri pelaku memakai jaket merah, topi, dan mengenakan masker.