Laporan Wrtawan Tribunnews.com, Danang Triatmojo
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Sejak pandemi Covid-19 melanda DKI Jakarta tahun 2020, kawasan Monumen Nasional (Monas) di Jakarta Pusat tertutup bagi aktivitas publik.
Saat ini atau dua tahun berselang pandemi Corona mulai melandai dan terkendali.
Bahkan DKI kini telah berada di Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Level 1.
Perihal kapan kawasan Monas akan dibuka, Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria mengatakan pengumuman terkait hal tersebut segera disampaikan oleh Gubernur Anies Baswedan.
Baca juga: Daftar Terbaru Wilayah PPKM Jawa-Bali Level 1, 2 dan 3, Diperpanjang hingga 6 Juni 2022
"Nanti tunggu saja segera, nanti Pak Gubernur akan menyampaikan kapan dibuka. Kan baru beberapa hari ini masuk ke Level 1," terang Riza kepada wartawan, Rabu (25/5/2022).
Riza mengatakan kelonggaran aktivitas khususnya kawasan rekreasi seperti Monas akan dilakukan bertahap.
Pemprov DKI pada pekan kemarin baru menghidupkan lagi Hari Bebas Kendaraan Bermotor (HBKB) atau Car Free Day (CFD) di sejumlah kawasan ibu kota.
"CFD juga kan baru kemarin dimulai. Prinsipnya Pemprov akan mengupayakan sebaik mungkin secepat mungkin, sebagai fasilitas yang dimiliki Pemprov yang dapat digunakan untuk kepentingan masyarakat yang positif," ucap Riza.