News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Gempa Bali

Istri Anggota DPR Menangis Bali Digoyang Gempa

Editor: Ade Mayasanto
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

TERBELAH : Kondisi puluhan titik jalan negara sepanjang empat kilometer terbelah hingga selebar enam centimeter dengan kedalaman mencapai satu meter lebih di Desa Singgersing, Kecamatan Sultan Daulat, Kota Subulussalam akibat gempa bumi yang mengguncang, Selasa (6/9) dini hari lalu. (SERAMBI/KHALIDIN)

Laporan Wartawan Tribunnews.com Willy Widianto

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Istri dari anggota Komisi II DPR Fraksi Partai Demokrat, I Gede Pasek Suardika menangis histeris saat Bali digoncang gempa bumi berkekuatan 6,8 skala richter. Saat gempa istrinya sedang berada di rumah wilayah Denpasar.

"Istriku menangis, pas waktu gempa semua keluar,"ujar Gede Pasek di gedung DPR, Jakarta, Kamis (13/10/2011).

Kedua anaknya, kata Gede Pasek kebetulan masih berada di sekolah dan belum diketahui kabarnya. "Kedua anakku masih di sekolah, belum tahu kabarnya. Sekolahnya beda-beda juga," jelasnya.

Anggota DPR Dapil Bali ini juga mengatakan, sejumlah fasilitas di Bali retak-retak akibat gempa berkekuatan 6,8 skala richter. "Saya dapat informasi RS Kasih Ibu ada rusak,"jelasnya seraya menyebut, rumah aspirasinya di wilayah Denpasar mengalami kerusakan.

"Rumah aspirasiku juga retak-retak," imbuhnya.

Akibat gempa, kata Gede Pasek dia menunda sejumlah agenda yang ada di DPR dan berencana langsung pergi ke Bali.

 

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini