News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Rapimnas Demokrat

Arahan SBY dan Anas Jadi Spirit Kader Demokrat

Penulis: Adi Suhendi
Editor: Sanusi
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Sekjen Partai Demokrat Eddy Baskoro Yudhoyono (kiri) bersama Wakil Ketua Dewan Pembina Marzuki Alie (dua kiri), mempersilahkan Ketua Umum Anas Urbaningrum (tiga kiri) berdiri di sebelah Ketua Majelis Tinggi Susilo Bambang Yudhoyono (dua kanan) disaksikan pengurus DPP Max Sopacua (kanan) sebelum memberikan keterangan pada wartawan dalam konferensi pers Rapat Pimpinan Nasional PD, di Hotel Sahid, Jakarta, Minggu (17/2/2013). PD hari ini menyelenggarakan Rapimnas dengan agenda penyelamatan partai dari keterpurukan elektabiltas, karena beberapa anggota partai terlibat kasus korupsi. TRIBUNNEWS/DANY PERMANA

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kisruh internal Partai Demokrat akhirnya diselesaikan dengan Rapat Pimpinan Nasional (Rapimnas). Tidak ada isu Kongres Luar Biasa (KLB) yang dibicarakan dalam acara yang berlangsung di Hotel Grand Sahid Jaya, Jakarta Pusat, Minggu (17/2/2013).

Dalam Rapimnas yang berlangsung dua jam tersebut, Ketua Dewan Pembina Partai Demokrat, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) memberikan arahannya kepada DPD, DPC, DPP, fraksi Partai Demokrat DPR RI, serta unsur-unsur partai berlambang bintang Mercy tersebut.

Hanya ada dua orang yang berbicara dalam Rapimnas tersebut, SBY dan Ketua Umum Partai Demokrat Anas Urbaningrum. Namun tidak ada yang enggan berbicara apa sebenarnya yang dibicarakan SBY dan Anas dalam Rapimnas tertutup selama dua jam tersebut.

Roestanto, Ketua Plt DPC Partai Demokrat Kabupaten Bandung, mengatakan Rapimnas tersebut dijadikan motivasi dan vitamin bagi kader Demokrat dalam menyongsong Pemilu 2014.

"Arahan Wanbin (Ketua Dewan Pembina) dan Ketum (Ketua Umum) menjadikan semangat kita menyongsong Pemilu 2014. Intinya pimpinan mengintruksikan kepada kadernya untuk tetap semangat berkerja," kata Roestanto di arena Rapimnas Partai Demokrat.

Anggota Komisi V DPR RI ini menolak menjelaskan lebih jauh apa isi arahan SBY dan Anas. Dikatakannya arahan SBY dan Anas hanya untuk komsumsi internal kader Demokrat. Namun, intinya kedua petinggi Partai Demokrat meminta para kader jangan patah semangat serta terus lakukan konsolidasi kebawah.

"Saya rasa poinnya, kader sepakat untuk bersatu melakukan konsolidasi dan pembenahaan. Dengan begitu kedepan Partai Demokrat tetap jadi juara pada pemilu 2014 nanti," ungkapnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini