News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Panglima TNI Buka Kejuaraan Atletik Piala Panglima

Penulis: Wahyu Aji
Editor: Hasanudin Aco
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Panglima TNI Jenderal TNI Moeldoko menerima pelaporan Korps Kenaikan Pangkat 28 Perwira Tinggi (Pati) TNI, terdiri dari 14 Pati TNI AD, 10 Pati TNI AL dan 4 Pati TNI AU, bertempat di Ruang Hening Mabes TNI Cilangkap Jakarta, Kamis (5/6/2014).

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Wahyu Aji

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Perlu disadari bahwa setiap turnamen atau kompetisi apapun nama dan tingkatannya, pada hakikatnya adalah perjuangan habis-habisan. Untuk itu, kerahkan semangat juang dan militansi, dengan mengembangkan taktik dan teknik untuk mencapai prestasi yang terbaik.

Hal itu disampaikan Panglima TNI Jenderal TNI Moeldoko yang juga selaku Ketua Dewan Pembina KOMI (Komite Olahraga Militer Indonesia) saat membuka Kejuaraan Atletik Piala Panglima TNI Terbuka Tahun 2014, di lapangan Krida Wiradhika Secapaad, Bandung, Rabu (11/6/2014).

Lebih lanjut Panglima TNI berharap agar kejuaraan ini dapat diikuti dan dijadikan sebagai tolak ukur, serta menjadi inspirasi untuk mencapai keberhasilan pembinaan prestasi olahraga atletik di daerah. Dengan demikian, akan dapat memetik hasil ganda yang bernilai dalam proses pembinaan dan pengembangan prestasi atletik di masa yang akan datang, yakni:

Pertama, kejuaraan ini membuka peluang yang semakin besar dalam melahirkan lebih banyak lagi bibit-bibit atlet baru dengan ”talenta” atlet yang tinggi, karena logika dasarnya adalah “semakin banyak turnamen akan semakin bermunculan atlet berprestasi”.

Kedua, dapat memelihara kesinambungan kaderisasi, yang berarti memelihara kesinambungan prestasi, dalam rangka penguatan pencapaian prestasi nasional, menuju prestasi internasional dan dunia.

Disamping itu, kegiatan ini dapat menunjang program pemerintah dalam memasyarakatkan olahraga dan mengolahragakan masyarakat serta sarana talent scouting atlet jajaran TNI dan rekrutment atlet dari masyarakat (pelajar dan mahasiswa) yang memenuhi syarat untuk menjadi prajurit TNI.

”Juga tidak kalah pentingnya adalah sebagai pertimbangan dan acuan serta evaluasi prestasi cabang olahraga atletik, guna persiapan SEA Games Tahun 2015 di Singapura dan evaluasi dalam rangka menghadapi multi event WMG (World Military Games) ke- 6 Tahun 2015 di Korea Selatan” kata Moeldoko.

Kejuaraan Atletik Piala Panglima TNI Terbuka ke-3 Tahun 2014 yang berlangsung mulai hari Rabu, 11 Juni 2014 sampai dengan Jumat, 13 Juni 2014 kali ini memperlombakan 12 Nomor Lari-Track, 4 Nomor Lapangan-Field dan 3 Nomor Lari Cross Country yang diikuti oleh kurang lebih 1000 atlet dari KOMI Angkatan, Pengprov dan Pengkab PASI, PLPP dan PPLM serta klub-klub atletik seluruh Indonesia. Kejuaraan ini dilaksanakan atas kerjasama PB PASI dan Dinas Jasmani TNI AD, TNI AL dan TNI AU.
 

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini