News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Korupsi Bank Century

KPK Ditagih Ungkap Pelaku Utama Korupsi Bank Century

Penulis: Imanuel Nicolas Manafe
Editor: Y Gustaman
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Anggota Fraksi Partai Golkar, Mukhamad Misbakhun

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Imanuel Nicolas Manafe

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Politikus Golkar Misbakhun menagih janji KPK segera membongkar pelaku utama skandal dana talangan Bank Century tak lama setelah Mahkamah Agung memperberat 15 tahun pidana penjara Budi Mulya.

Baca juga: Mahkamah Agung Perberat Hukuman Budi Mulya Pidana 15 Tahun Penjara.

"Pelaku lain belum. Kapan ini yang lain? Janji KPK harus dibuktikan sekarang karena mereka dulu menunggu kasus ini inkracht (berkekuatan hukum tetap)," ujar Misbakhun di kompleks parlemen, Jakarta, Kamis (9/4/2015).

Anggota Komisi III DPR RI itu mengatakan jangan sampai KPK membiarkan skandal Bank Century hanya berhenti pada Budi Mulya yang saat itu dianggapnya hanya mengikuti perintah atasannya. Saat itu Budi menjabat Deputi Senior Gubernur Bank Indonesia.

"Jangan sampai Pak Budi Mulya menjadi korban sendirian. Ini kan hanyta pejabat di bawah yang menjalankan tugas," kata Misbakhun.

Terkait putusan ini Misbakhun merasa prihatin. Sebab, Budi Mulya tidak bekerja sendiri. Ada nama-nama lain yang ada di dalam dakwaan seperti Boediono, Raden Pardede dan Sri Mulyani.

"Saya prihatin ini tidak berlanjut ke pihak yang lebih tinggi posisinya. Padahal Pak Budi Mulya didakwa atas hal yang berkaitan dengan Robert Tantular dan FPJP ke Bank Century. Sementara FPJP itu terkait banyak orang. Ada Gubernur BI, Ketua KKSK dan sebagainya," terang Misbakhun.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini