TRIBUNNEWS.COM, BOGOR - DPP Demokrat menggelar pemotongan hewan kurban merayakan Idul Adha 1436 Hijriah di lapangan Puri Cikeas, Bogor, Jawa Barat.
Pemotongan hewan baru pertama kali dilakukan DPP Demokrat di Puri Cikeas, Bogor yang juga kediaman Ketua Umum Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY).
"Ini baru pertama kali disini (Puri Cikeas)," kata Panitia Pelaksana Agung BD ketika ditemui di lokasi, Kamis (24/9/2015).
Sapi yang dikurbankan berjumlah 38 ekor. Termasuk sapi milik Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) dan Edhie Baskoro Yudhoyono (Ibas). Namun, Agung tidak dapat menjelaskan jenis dan berat sapi tersebut.
"Ini dari pengurus partai Demokrat itu baik pengurus yang bukan anggota dewan maupun yang anggota dewan, bicara pengurus ada yang dewan dan non dewan," ujar Agung.
Agung menjelaskan pihaknya akan melakukan pendistribusian daging sapi tersebut ke Jakarta dan sekitarnya. Pembagian daging melalui koordinator sehingga tidak diperlukan antrian. "Biar tertib, kalau kupon nanti ada yang palsu," imbuhnya.
Pantauan Tribunnews.com, sejumlah pengurus Demokrat hadir dalam acara pemotongan hewan kurban diantaranya Edhie Baskoro Yudhoyono, Hinca Panjaitan, Pramono Edhie Prabowo, Umar Arsal, Andi Nurpati, Melani Leimena Suharli, Jafar Hafsah dan Teuku Riefky Harsya.