TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Anggota Komisi III DPR Aboebakar Al Habsy mengungkapkan keengganan para kepala sekolah dan guru untuk menerima program atau proyek pemerintah
"Lebih baik kami tak terima bantuan, dari pada nantinya diperiksa", ujar salah satu Kepala Sekolah kepada Aboebakar dalam sebuah acara di Kalimantan Selatan, Rabu (14/10/2015).
Menanggapi hal tersebut, Aboebakar menjelaskan mengenai kendala implementasi anggaran.
"Banyak aspirasi serupa soal anggaran, memang hal ini mendorong rendahnya serapan anggaran nasional. Sampai semester 1 tahun ini anggaran kita belum bisa terserap maksimal, belum sampai separuhnya, karenanya harus diberikan solusi," kata Politikus PKS itu.
"Nanti mungkin akan kita coba sampaikan aspirasi ke Komisi Pendidikan, bagaimana supaya sekolah tidak terima uang. Mereka sebaiknya langsung terima gedung, sarana atau perlengkapan secara langsung. Jadi kepala sekolah dan guru tidak perlu jadi ketua pengguna anggaran ataupun panitia pengadaan" tambahnya.
Lebih lanjut Aboe Bakar meminta agar seluruh guru, tenaga pendidikan, dan kepala sekolah yang hadir tetap bekerja sesuai tugas masing-masing.
"Aspirasi yang diberikan sudah saya terima, Insha Allah nanti akan diteruskan ke pihak terkait. Sedangkan berkaitan dengan isu penegakan hukum, memang hrus diantisipasi dengan baik. Tapi jangan sampai ini membuat kita mandek, semua harus tetap bekerja secara maksimal dan fokus pada tugas masing-masing," pungkasnya.
Soal Penilaian Harian Beserta Kunci Jawaban Mapel Informatika Kelas 10 SMA/MA Materi Sistem Komputer
Latihan Soal & Jawaban PKN Kelas 1 SD Bab 2 Semester 1 Kurikulum Merdeka, Aku Anak yang Patuh Aturan