News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

TNI Konga

Kontingen Garuda Beri Ketenangan Masyarakat Lebanon

Editor: FX Ismanto
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Kehadiran Prajurit TNI Kontingen Garuda yang tergabung dalam Pasukan Penjaga Perdamaian PBB (United Nations Interim Force in Lebanon/UNIFIL) memberi ketenangan bagi warga Lebanon. Hal tersebut disampaikan Kapuspen TNI Mayjen TNI Tatang Sulaiman saat acara penerimaan 1.169 Prajurit TNI Misi Perdamaian PBB dari Lebanon, di Mabes TNI Cilangkap Jakarta Timur, Senin (28/12/2015). TRIBUNNEWS.COM/Puspen TNI

Laporan Puspen TNI

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kehadiran Prajurit TNI Kontingen Garuda yang tergabung dalam Pasukan Penjaga Perdamaian PBB (United Nations Interim Force in Lebanon/UNIFIL) memberi ketenangan bagi warga Lebanon. Hal tersebut disampaikan Kapuspen TNI Mayjen TNI Tatang Sulaiman saat acara penerimaan 1.169 Prajurit TNI Misi Perdamaian PBB dari Lebanon, di Mabes TNI Cilangkap Jakarta Timur, Senin (28/12/2015).

Lebih lanjut Kapuspen TNI mengatakan bahwa, hari ini sebanyak 1.169 Prajurit TNI yang terdiri dari 8 (delapan) Satgas Misi Perdamaian PBB, kembali ke Tanah Air Indonesia dengan selamat setelah melaksanakan penugasan selama satu tahun di Lebanon. Ke-8 Satgas Konga Unifil Lebanon tersebut terdiri dari, Satgas Batalyon Mekanis TNI Konga XXIII-I/Unifil, Satgas Military Police Unit (MPU) Konga XXV-E/Unifil, Satgas Force Protection Company (FPC) Konga XXVI-G2/Unifil, Satgas Force Headquarter Support Unit (FHQSU) Konga XXVI-G1/Unifil, Satgas CIMIC TNI Konga XXXI-E/Unifil, Satgas Military Community Outreach Unit(MCOU) Konga XXX-E/Unifil, Satgas Level 2 Hospital Konga XXIX-F/Unifil dan Milstaf Sector East Unifil.

“Masyarakat Lebanon selalu berharap ada Prajurit TNI di Kontingen Garuda dalam penugasan UN Peacekeepers Lebanon, karena pasukan Kontingen Garuda sangat mudah untuk berinteraksi dengan masyarakat Lebanon. Inilah yang pernah disampaikan oleh Panglima Angkatan Bersenjata Lebanon Jenderal Jean Qahwaji tentang kelebihan Prajurit TNI yang bertugas di Lebanon”, kata Mayjen TNI Tatang Sulaiman. (*)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini