TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Beredar informasi bahwa Tersangka dugaan penyalahgunaan dana hibah Kadin Jatim, La Nyalla Mattalitti telah ditangkap dan dibawa ke Indonesia siang ini.
Ketika ditanya ke Jaksa Agung, HM Prasetyo enggan menjawab dengan tegas terkait pemulangan La Nyalla.
"Lihat saja nanti, kita lihat saja nanti," ujar Prasetyo di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Selasa (3/5/2016).
Prasetyo enggan mengungkapkan secara detail sebab belum ada kepastian kapan Ketua PSSI tersebut dipulangkan dari Luar Negeri.
"Sesuatu yang belum pasti tidak boleh kami sampaikan," kata Prasetyo.
Berdasarkan informasi yang dihimpun, La Nyalla dibawa ke Indonesia melalui Bandara Soekarno-Hatta dan tiba pada pukul 13.00 WIB.
Selanjutnya, La Nyalla langsung dibawa ke Kejaksaan Agung untuk diperiksa.