News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Kapolri Bersilaturahmi Dengan Pimpinan Daerah dan Tokoh Masyarakat di Minang Kabau

Penulis: Adi Suhendi
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Kapolri Jenderal Polisi Tito karnavian berkunjung ke Sumatera Barat bersilaturahmi dengan Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Provinsi Sumatera barat dan Tokoh Masyarakat di Minang Kabau, Minggu (28/8/2016). .

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kapolri Jenderal Polisi Tito Karnavian bersilaturahmi dengan Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Provinsi Sumatera barat dan Tokoh Masyarakat di Minang Kabau.

Silaturahmi tersebut digelar di Hotel Marcure Kota Padang, Minggu (28/8/2016).

Acara tersebut dihadiri sekitar 60 orang diantaranya Staf Ahli Manajemen Kapolri Irjen Pol Arief Sulistyanto, Kadiv Humas Polri Irjen Pol Boy Rafli Amar.

Kemudian, Kapolda Sumatera barat Brigjen Pol Basarudin, Danrem 032 Wirabraja Sumatera Barat Brigjen Bhakti Agus, Gubenur Sumatera Barat Irwan Prayitno.

Lalu, Danlanud Padang Kolonel (Pnb) I Putu Gede Suartika, Wakapolda Sumatera Barat Kombes Pol Nur Afifah, Wadan Lanal II Teluk Bayur Padang Kolonel CPM Laut Widie Soetejo, Ketua DPRD Sumatera Barat Hendra Irawan Rahim.

Serta Wakil Gubenur Sumatera Barat Nasrul Habib, tokoh masyarakat dan alim Ulama Sumatera Barat.

Dalam sambutannya, Kapolri mengungkapkan rasa terima kasihnya kepada Gubenur Sumatera Barat Irwan Prayitno.

Ia pun menekankan pentingnya reformasi birokrasi dalam tubuh Polri melalui program perbaikan layanan publik.

Serta program perbaikan internal polisi khususnya perbaikan kultur polisi.

"Banyaknya permasalahan yang terjadi di tingkat bawah karena belum sampainya arahan Kapolri kepada anggota di tingkat bawah," kata Kapolri dalam keterangan yang diterima wartawan, Senin (29/8/2016).

Tito mengungkapkan satu tujuannya berkunjung ke Polda Sumatera Barat agar anggotanya di tingkat bawah bisa memahami programnya.

"Kunjungan ke Sumatera Barat juga dalam rangka memberikan sosialisasi masalah korupsi beserta instansi terkait," ucapnya.

Diakui Tito, Polda Sumatera Barat masuk dalam jajaran Polda yang tergolong baik.

Wilayah cenderung aman, sedikit konflik dan koordinasi dengan intansi-intansi terkait pun terjalin baik.

"Diharapkan Polda Sumatera Barat bisa menjalin hubungan dengan masyarakat dan mitra serta Pemda Sumatera Barat sehingga terciptanya situasi yang aman," katanya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini