News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Gempa di Aceh

Jumlah Korban Tewas Bertambah Jadi 103 Orang

Penulis: Srihandriatmo Malau
Editor: Johnson Simanjuntak
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Bangunan rusak akibat gempa di Pidie Jaya Aceh.

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) mengumumkan hingga Kamis (15/12/2016) tercatat 103 korban meninggal akibat gempa bumi di Aceh.

Semua korban jiwa tersebut yaitu 96 orang di Pidie Jaya, 2 orang di Pidie, dan 5 orang di Bireuen.

"7 korban belum dapat diidentifikasi karena korban bukan warga lokal yang berkunjung ke Pidie Jaya saat kejadian gempa dan tertimbun bangunan roboh," ujar Kepala Pusat Data Informasi dan Humas BNPB, Sutopo Purwo Nugroho kepada Tribunnews.com, Kamis (15/12/2016).

Lebih lanjut Sutopo pun menjelaskan dari 103 korban meninggal dunia, 96 ahli waris telah menerima santunan duka cita dari Pemerintah sebesar Rp 15 juta per korban.

"Sedangkan untuk 7 korban meninggal yang saat ini masih dilakukan identifikasi akan diberikan santunan oleh Kementerian Sosial," katanya.

Selain itu korban luka sebanyak 700 orang yaitu 168 luka berat da 532 luka ringan.

Santuan korban luka berat semuanya telah diberikan santunan kepada korban luka berat.

"Pemerintah menggratiskan biaya pengobatan korban luka akibat gempa," ujarnya.

Sampai kini 40 pasien masih dirawat di selasar atau di luar RSUD Pidie Jaya karena bangunan RS rusak.

"Pasien juga merasa nyaman diluar karena takut adanya gempa susulan. Tenaga medis, obat-obatan dan sarana medis mencukupi untuk merawat korban," katanya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini