News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Raja Arab Saudi ke Indonesia

Saat Raja Salman Tiba di Halim, Penerbangan Akan Delay 45 Menit

Penulis: Fahdi Fahlevi
Editor: Johnson Simanjuntak
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Bandara Halim

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Pihak Otoritas Bandara Halim Perdanakusuma akan melakukan perubahan jadwal pesawat reguler saat rombongan Raja Salman dari Arab Saudi tiba di tanah air pada 1 Maret 2017.

"Tetap ada perubahan reguler karena untuk kedatangan tamu negara ada notime notice to airman expected delay untuk memberi kesempatan kepada tamu negara untuk landing," ujar Kepala Divisi Operasi Bandara Halim Perdanakusuma, Ibud Astono, kepada Tribunnews.com di Bandara Halim Perdanakusuma, Jakarta Timur, Kamis (23/2/2017).

Penundaan tersebut akan berlangsung selama 45 menit. 30 menit sebelum landing dan 15 menit setelah landing.

"Begitu juga pada saat keberangkatan," kata Ibud.

Tujuh unit pesawat yang mengangkut Raja Arab Saudi Salman bin Abdulaziz al-Saud beserta rombongan akan tiba di Jakarta pada 1 Maret 2017.

Tujuh pesawat berukuran wide body itu terdiri dari dua unit Boeing 777, satu unit Boeing 747 SP, satu unit Boeing 747-300, satu unit Boeing 747-400, satu unit Boeing 757, dan satu unit pesawat Hercules.

Direncanakan, Raja Salman dan rombongan akan melakukan kunjungan kenegaraan ke Indonesia dan bertemu Presiden Joko Widodo.

Raja Salman dijadwalkan berada di Jakarta dari tanggal kedatangan hingga tanggal 4 Maret 2017.

Selama itu, ketujuh pesawat akan diparkir di Bandar Udara Halim Perdanakusuma.

Pada tanggal 4 Maret 2017, Raja Salman bertolak ke Bali untuk berlibur hingga tanggal 9 Maret 2017.

Pesawat Raja Salman akan mendarat di Bandar Udara Internasional I Gusti Ngurah Rai.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini