TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) Fadli Zon menilai kedatangan Raja Salman bin Abdulaziz merupakan momen penting bagi Indonesia dalam memperkuat hubungan bilateral dengan Arab Saudi.
"Kita ini lebih butuh Arab Saudi dibandingkan mereka yang butuh kita, sebab bagaimanapun juga tanah suci ada di mereka," kata Fadli di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu (1/3/2017).
Baca: Usai Bersalaman, Raja Salman Ajak Menteri Puan Berbincang, Apa yang Mereka Bicarakan?
Baca: Siapa Sosok Pria Berkepala Plontos yang Selalu Dampingi Raja Arab?
Baca: Diangkut 10 Truk, Ribuan Bunga Sambut Raja Arab di Gedung DPR
Oleh karena itu, politisi Partai Gerindra tersebut menambahkan kunjungan Raja Salman kali ini merupakan momen diplomasi di bidang ekonomi, politik, dan sektor lainnya seperti dalam pelayanan haji dan umroh.
Selain itu, kata Fadli, saat ini di dunia terjadi perubahan situasi geopolitik di mana saat ini Amerika Serikat sedang tidak bersahabat bagi Indonesia.
Oleh karena itu, Fadli menambahkan, peluang yang langka ini harus dimanfaatkan sebaik mungkin oleh Pemerintah Indonesia.
"Saya kira selama ini Indonesia dipandang penting, cuma kita saja yang belum ambil peluang itu. Untuk peningkatan pelayanan haji dan umroh misalnya, harusnya kita bisa diberi fasilitas untuk membeli properti dari investasi dana haji kita," lanjut Fadli.
Penulis : Rakhmat Nur Hakim