TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Memasuki tahun 2017 tepatnya pada 16 April, Kopassus genap berusia 65 tahun.
Usia yang patut dirayakan dan direnungkan secara khusus agar semangat yang dibangun oleh para pencetusnya dan mereka yang terlibat didalamnya dapat terus dinyalakan dan menjadi pembangkit jiwa korsa, memberikan inspirasi terus menerus kepada generasi demi generasi.
Momentum ini sepatutnya juga dapat dijadikan sebagai ajang untuk terus membangun kedekatan Kopassus dengan masyarakat serta meneguhkan posisi Kopassus sebagai bagian dari TNI yang lahir dari rakyat, oleh rakyat dan untuk rakyat.
Kepala Humas Danjen Cup Volleyball Tournament, Mayor Indra Mardiyanto, mengatakan, saat ini olahraga bola voli sangat digemari oleh masyarakat Indonesia.
"Melalui olahraga ini dapat menjadi wadah positif bagi pembinaan watak dan karakter generasi muda Indonesia. Olahraga bola voli telah tumbuh dan menjadi besar di Jakarta khususnya dan Indonesia umumnya sejak sekitar lima tahun terakhir,"kata Indra di Jakarta, Sabtu (4/3/2017).
Saat ini kata dia, peminat olahraga tersebut semakin bertambah seiring dengan banyaknya turnamen bola voli praktis yang selalu ada setiap pekan. Merujuk pada fenomena tersebut, maka ide untuk mewujudkan kemanunggalan Kopassus dengan rakyat mendapatkan tempatnya pada event turnamen bola voli.
"Oleh karena itu, sebagai wujud nyata dari semboyan Tribuana Chandraca Satya Dharma sekaligus bentuk karya nyata dan dedikasi bagi negeri, maka dalam rangka memperingati hari ulang tahun Kopassus ke-65, kami berencana menyelenggarakan 'Danjen Kopassus Open Volleyball Tournament',” bebernya.
Menurutnya, event ini akan menjadi yang pertama diselenggarakan oleh Kopassus dengan melibatkan masyarakat luas sebagai aktualisasi kemanunggalan Kopassus dengan rakyat melalui ajang bola voli dengan atmosfir militer pertama di Indonesia.
"Kegiatan 'Danjen Kopassus Open Volleyball Tournament' ini berkerjasama dengan Pengurus Pusat PBVSI dimana pihak Ketua Umum berkenan langsung memberikan dukungan dan advise dalam penyelenggaraannya. disamping itu sudah ada beberapa tim yang rencananya akan ikut bertanding pada kegiatan ini,"ungkapnya.
Diantaranya adalah SKU kemenpora Ragunan, PPOP DKI, PBV Mabes AD, Mabes AL dan lain sebagainya.
"Dilihat dari tim tersebut kemungkinan akan ikut bermain pemain-pemain dari Proliga yang saat ini juga sedang menggelar rangkaian kegiatannya,"pungkasnya.