News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

DPR Minta Gunadarma Tanggung Jawab Mahasiswa Disabilitas Dibully

Penulis: Adiatmaputra Fajar Pratama
Editor: Hendra Gunawan
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Wakil Ketua Umum DPP Partai Demokrat Agus Hermanto

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Beberapa hari lalu viral video mahasiswa Gunadarma kena perundungan (bully) oleh teman-temannya. Hal yang mengagetkan sang korban adalah mahasiswa disabilitas.

Wakil Ketua DPR RI Agus Hermanto meminta pihak Universitas Gunadarma bertanggung jawab atas kejadian bully mahasiswa disabilitas. Agus ingin pihak kampus segera mengusut tuntas kejadian tersebut.

"Jadi universitas harus bertanggung jawab," ujar Agus di gedung DPR/MPR RI, Jakarta, Senin (17/7/2017).

Agus meminta kasus bully mahasiswa Gunadarma dibawa kepada ranah hukum. Karena peristiwa tersebut sudah melonggar moral dan hak azasi manusia (HAM).

"Pihak dari rektorat harus betul-betul bekerja secara penuh dan terus diteliti kenapa kok bisa seperti itu," ungkap Agus.

Politisi Demokrat itu pun menyayangkan kejadian bully terus kembali terjadi di lingkungan pendidikan. Agus pun berharap kasus semacam itu tidak akan terjadi kembali.

"Ini adalah nerupakan suatu penyiksaan terhadap saudara kita terhadap anak-anak kita yang mengalami kekurangan yaitu autis," kata Agus.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini