News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Korupsi KTP Elektronik

Berfoto Bersama Tiang, Warga Juga Analisa Kecelakaan Novanto Layaknya Detektif

Editor: Ferdinand Waskita
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Warga masyarakat berfoto bersama tiang Setnov di bilangan Permata Hijau, Minggu (19/11/2017). TKP kecelakaan Setya Novanto menjadi tempat rekreasi baru warga sekitar lokasi(Kompas.com/Setyo Adi)

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Warga masih membicarakan kasus kecelakaan tunggal Toyota Fortuner yang ditumpangi Setya Novanto.

Setidaknya ini yang dijumpai Kompas.com, saat berkunjung ke TKP kejadian tersebut di bilangan Permata Hijau, Minggu (19/11/2017).

Dari masyarakat yang hadir di lokasi, ada dua topik pembicaraan yang paling sering diangkat.

Pertama adalah mengenai bagaimana proses kecelakaan itu berlangsung.

"Jadi dari arah sana (menunjuk ke arah Simprug), mobil datang lalu menabrak tiang. Kok bisa ya, padahal jalan kecil," ucap Kustiah (51) warga Kebon Nanas, Permata Hijau sedang menjelaskan ke temannya.

Baca: Anies-Sandi Belum Temui Ahok, Ini Alasannya

Baca: Datangi Polres Bogor, 2 Pelaku yang Cekoki Hewan dengan Miras Langsung Kabur ke Ruang Penyidik

Tidak sedikit warga yang mengungkapkan analisanya layaknya detektif, untuk mengungkapkan kecelakaan yang melibatkan Setya Novanto tersebut.

Mulai dari tempat tumbukan ban pertama kali, pohon yang terkoyak sampai mobil yang menabrak tiang lampu penerangan tersebut.

Warga masyarakat berfoto bersama tiang Setnov di bilangan Permata Hijau, Minggu (19/11/2017). TKP kecelakaan Setya Novanto menjadi tempat rekreasi baru warga sekitar lokasi(Kompas.com/Setyo Adi)

Pembahasan kedua adalah tentang kondisi tiang lampu penerangan dengan nomor service tag 107671930xxxx0035 dan nomor stiker 8241 101 51591. Tiang ini berdiri kokoh meski ditabrak oleh Toyota Fortuner yang berbadan besar.

"Hebat ini. Ditabrak seperti itu masih tetap berdiri. Kerusakan malah di mobil. Bisa jadi barang koleksi ini," ucap Suharnoto (63) warga Parung.

Dari pantauan Kompas.com, setiap menitnya selalu ada warga yang berhenti sekadar untuk melihat TKP yang menjadi terkenal karena kecelakaan itu.

Kadang, pengemudi mobil melambatkan lajunya untuk mengambil kesempatan memfoto tiang tersebut sehingga menyebabkan laju kendaraan di belakangnya tersendat. (Setyo Adi Nugroho)

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul: Sambil Berfoto dengan Tiang, Warga Bicarakan Kecelakaan Setya Novanto

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini