TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Sekretaris Badan Pendidikan dan Pelatihan Dewan Pimpinan Pusat (DPP) PDI-P Eva Kusuma Sundari prihatin terhadap keputusan Bupati Trenggalek Emil Dardak maju dalam Pilgub Jawa Timur (Jatim) 2018.
Menurut Eva, Emil seharusnya segera mengajukan surat pengunduran diri sebagai kader PDI-P.
Sebab, Emil maju Pilgub Jatim mendampingi Khofifah Indar Parawansa yang diusung oleh Partai Demokrat.
"Bagusnya sih mengundurkan diri sajalah. Biar nyaman, wong enggak setuju kebijakan partai (PDI-P)," ujar Eva kepada Kompas.com, Selasa (21/11/2017).
Eva menilai, Emil tidak patuh pada kebijakan PDI-P yang sudah memutuskan untuk mengusung Bupati Banyuwangi Abdullah Azwar Anas maju dalam Pilgub Jatim 2018.
Bahkan, Ketua Umum PDI-P Megawati Soekarnoputri telah mengimbau kepada kader untuk berpikir ulang maju Pilkada melalui partai politik lain.
"Tentu ada konsekuensi terhadap Emil, karena enggak mungkin PDI-P main di banyak kaki. Rekomendasi resmi sudah diberikan ke kader Anas sebagai Wagub. Jadi biasanya kader akan mundur atau dipecat karena indisipliner," kata Eva.
Sebelumnya, Khofifah Indar Parawansa resmi menggandeng Emil Elistyanto Dardak pada Pilkada Jatim 2018.
Informasi itu diperoleh setelah foto Emil dan Khofifah beredar di grup WhatsApp pada Selasa (21/11/2017) siang.
Dalam foto itu, Khofifah berada di samping Emil dengan membawa map warna putih berlambang Partai Demokrat.
Di samping Khofifah, terlihat Ketua Umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) dan Ketua DPD Partai Demokrat Jatim Soekarwo.
Saat dikonfirmasi, Sekretaris Jenderal Partai Demokrat Hinca Pandjaitan membenarkan bahwa Menteri Sosial itu akan berpasangan dengan Bupati Trenggalek pada Pilkada Jatim 2018.
Demokrat mendukung keduanya sebagai bakal calon gubernur dan wakil gubernur.
"Sah bro.. sudah final. Foto itu siang tadi di Puri Cikeas," kata Hinca dalam pesan WA kepada Kompas.com.(Yoga Sukmana)
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul: Emil Diminta Mundur dari PDI-P karena Maju Pilgub Jatim Diusung Partai Lain