News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Pilgub Jawa Tengah

Fadli Zon Benarkan Sudirman Said Diusung Gerindra Jadi Cagub Jateng

Penulis: Wahyu Aji
Editor: Johnson Simanjuntak
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Sudirman Said

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Wakil Ketua Umum Partai Gerindra Fadli Zon, membenarkan pengumuman bakal calon gubernur Provinsi Jawa Tengah yang diusung Partai Gerindra adalah Sudirman Said.

Fadli mengatakan, Prabowo Subianto sendiri yang bakal mendeklarasikan mantan Menteri ESDM dibawah pimpinan Presien Joko Widodo tersebut Jalan Kertanegara, Jakarta Selatan, hari ini, Rabu (13/12/2017).

"Iya, kita punya calon-calon kuat tapi untuk Pak Sudirman saya kira Pak Sudirman termasuk yang sudah melakukan sosialisasi di daerah-di daerah di Jawa Tengah," kata Fadli kepada wartawan di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta Pusat.

Plt Ketua DPR ini menjelaskan, diusungnya Sudirman melalui beberapa pertimbangan.

Selain itu Sudirman juga dinilai berpengalaman dan sudah melakukan sosialisasi yang cukup.

"Pertama, kan pasti karena pernah menjadi menteri dan juga punya pengalaman cukup panjang di berbagai macam organisasi, saya kira punya kapasitas untuk itu," kata Fadli.

Baca: Inilah Drama di Awal Sidang Dakwaan Setya Novanto Rabu Siang

Lebih lanjut Fadli juga menegaskan bahwa yang dipilih oleh Gerindra adalah sosok yang berelektabilitas tinggi. Serta kapasitas dan kapabilitas yang sudah teruji.

"Kan kita cari orang-orang yang dianggap terbaik lah yang bisa memimpin di daerah tersebut. Jadi dari manapun kalo punya track record yang baik tentu juga dengan melihat elektabilitas, kapasitas dan kapabilitasnya ini nanti diuji juga. Saya kira memang harus kerja keras apalagi di daerah seperti Jawa Tengah," katanya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini