Namun, selama peningkatan sumber daya manusia atau human development index di Papua masih belum mumpuni.
Sehingga suara-suara miring untuk memecah belah masyarakat akan terus mengalir.
Untuk itu, Partai NasDem ingin mengedepankan program edukasi dan pelatihan wirausaha untuk para pemuda-pemudi Papua.
"Di sini lah peran strategis dari sinergi antara Partai NasDem dan GPND untuk memastikan berjalannya program pembangunan kapasitas pemuda sangat dibutuhkan,” ujarnya.
Terkait Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2018 yang akan datang, GPND pun berkomitmen untuk menjaga dan mengawal demokrasi yang jujur, adil, dan bermartabat guna memastikan pesta demokrasi
yang damai di Tanah Papua.
Menurut survey yang dilakukan oleh Kompas, Papua merupakan daerah dengan index kerawanan tinggi dalam potensi konflik dengan angka 3.5 pada skala 1–5.