TRIBUNNEWS.COM - Hari Darmawan, pendiri Matahari Department Store ditemukan meninggal dunia pada Sabtu (10/3/2018).
Hari yang juga pemilik Taman Wisata Matahari, ditemukan di Sungai Ciliwung.
Jenazah Hari ditemukan 100 meter di lokasi hilangnya sang pendiri Matahari tersebut.
Jenazah Hari sudah dibawa ke Rumah Duka Kertha Semadi, Jalan Cargo Permai Nomor 109, Ubung Kaja, Denpasar, Bali.
Hari akan dikremasi pada Rabu (14/3/2018) di Krematorium Taman Mumbul Nusa Dua.