Laporan Wartawan Tribunnews.com, Fransiskus Adhiyuda
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Sekertaris Jenderal (Sekjen) PDI Perjuangan, Hasto Kristiyanto mengapresiasi dukungan yang diberikan Gubernur NTB Tuan Guru Bajang (TGB) Zainul Majdi kepada Presiden Joko Widodo (Jokowi).
Hasto menilai, sikap TGB merupakan pilihan yang baik dan tepat.
Baca: Politikus Demokrat: Pertemuan Prabowo dengan SBY Sedang Direncanakan
"Apa yang dilakukan Gubernur NTB (TGB Zainul Majdi) itu suatu yang baik," kata Hasto di Kantor DPP PDI Perjuangan, Jalan Diponegoro, Menteng, Jakarta Pusat, Senin (9/7/2018).
Hasto menyebut, dukungan TGB terhadap kepemimpinan Presiden Jokowi sebagai suatu yang rasional dan sesuai dengan kebutuhan bangsa saat ini.
Baca: Pipa Gas di Perairan Banten Bocor, Polisi: Sekarang Sudah Aman
"Dukungan kepada kepemimpinan pak Jokowi tidak hanya pilihan rasional tapi berdasarkan kebutuhan bangsa dan negara ini," kata Hasto.
Baca: Pengakuan Penjambret yang Tewaskan Penumpang Ojol: Setelah Keluar Penjara Saya Mau Hidup Apa Adanya
Sebelumnya, TGB menyatakan pujian terhadap Presiden Jokowi atas keberhasilannya membangun wilayah timur khususnya NTB.
TGB menilai kepemimpinan Presiden Jokowi harus dilanjutkan untuk membangun Indonesia.