TRIBUNNEWS.COM - Menjadi seorang Presiden RI, Soeharto memang memiliki satu kebiasaan.
Kebiasaan itu adalah seringnya Soeharto turun ke bawah.
Tujuannya, untuk memastikan jalannya pembangunan sebagaimana mestinya.
Terkait kegiatan Soeharto yang turun ke masyarakat, sebuah pengakuan disampaikan oleh Kunarto, yang pernah menjadi Wakil Ketua Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) saat itu.
• Megawati Ungkap Keluarga Tak Setuju Soeharto Makamkan Soekarno di Blitar, Wasiat Ini Alasannya?
Kunarto menceritakan kisah itu dalam buku "Pak Harto, The Untold Stories".
Suatu ketika, Soeharto hendak meresmikan pompa air tanah di Caruban, Madiun, Jawa Timur.
Saat itu, di sepanjang perjalanan dia ditemani oleh Wahono yang kala itu menjabat sebagai Gubernur Jawa Timur.
Menjelang di Caruban, konvoi berjalan lambat.