TRIBUNNEWS.COM - Wakil Ketua DPR RI Fahri Hamzah menuliskan surat terbuka kepada Presiden Joko Widodo (Jokowi) terkait tuduhan korupsi dan nilai tukar rupiah.
Dilansir TribunWow.com, hal itu ia sampaikan melalui akun Twitter-nya, @Fahrihamzah, yang diunggah pada Selasa (4/9/2018).
Sambil menyertakan tagar #KursKepastian, Fahri Hamzah mengatakan jika tuduhan korupsi dan nilai tukar rupiah semakin letih.
Baca: Rizal Ramli: Ekonomi Indonesia Sudah Lampu Kuning, Bisa-bisa Setengah Merah
Berikut cuitan lengkap Fahri Hamzah kepada Presiden Jokowi:
"Saya ingin menulis surat terbuka kepada presiden @jokowi yang masih memimpin republik ini....ini tentang tuduhan korupsi dan nilai tukar kita yang semakin letih...ia seperti nampak tak terkait padahal hukum adalah penunjuk arah ekonomi...#KursKepastian...."