TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum dan Keamanan (Menkopolhukam) RI, Wiranto meresmikan gedung baru Lembaga Perlindungan Saksi dan Korban (LPSK) yang bertempat di Jalan Raya Bogor KM24, Ciracas, Jakarta Timur.
Pantauan Tribunnews.com, Pensiunan Jenderal TNI tersebut datang ke lokasi pukul 9.45 WIB dan disambut Ketua LPSK, Abdul Haris Semendawai.
Baca: Bank Indonesia Akan Terus Menjaga Agar Depresiasi Rupiah Tidak Mendadak
"Dulu nomaden dari warung ke warung, dapat kantor tapi kurang representatif. Sekarang kantornya yang saya lihat lebih hebat dari kantor Kemenkopolhukam," ujarnya di Ciracas, Jakarta Timur, Kamis (6/9/2018).
Mengenakan seragam resmi Kemenkopolhukam, Wiranto pun mengeluarkan nada bercandanya dengan membandingkan antara kantor LPSK yang baru dan kantor Kemenpolhukam.
"Polhukam cuma satu tingkat, ini tujuh tingkat. Polhukam halamannya cuma 3.000 meter persegi, di sini 5.000. Alhamdulillah lebih hebat," ujarnya.
Baca: Korban Penombakan di Kecamatan Baranti Sidrap Meninggal Dunia
Dalam acara peresmian tersebut, Wiranto mendapat kesempatan untuk menandatangani prasasti LPSK.
Dirinya juga sempat melihat-lihat sejumlah ruangan di LPSK didampingi Abdul Haris.(*)