"Ada daerah yang mungkin mengalami penurunan," kata Hendrawan Supratikno melalui pesan singkat, Kamis (25/4/2019).
Sementara itu, ia menyatakan, suara PDIP juga mengalami penurunan di beberapa provinsi di Pulau Sumatera.
Hendrawan menduga, penurunan suara PDI-P disebabkan pula oleh rendahnya elektabilitas capres mereka, Joko Widodo, di beberapa provinsi di Sumatera.
"Dugaan kami, kursi yang turun di daerah-daerah di mana paslon Jokowi-Amin tidak cukup kuat mendulang suara, seperti beberapa provinsi di Sumatera. Ada korelasi elektoral," papar Hendrawan.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "PDI-P Prediksi Dapat 115-130 Kursi di DPR "
(Tribunnews.com/Sri Juliati)