Pasangan suami istri ini membeli rumah dari film The Conjuring, alami pengalaman horor saat ditinggali. Bakal dibuka jadi tempat wisata.
TRIBUNNEWS.COM - Pasangan pemberani ini telah membeli rumah yang terkenal mengilhami film The Conjuring.
Mereka mengatakan bahwa mereka sudah mendengar suara 'pintu terbuka, langkah kaki dan ketukan' saat tinggali rumahnya.
Bagi siapa pun yang tidak melihat film horor supernatural 2013 The Conjuring, film ini mengikuti kisah kehidupan nyata para penyelidik paranormal Ed dan Lorraine Warren.
Ed dan Lorain Warren tiba di rumah pertanian terpencil di Rhode Island, Amerika Serikat untuk membantu keluarga Perron yang terganggu dengan rumah ini.
• VIRAL HARI INI Tak Sadarkan Diri di Warnet, Pemuda Ini Terkena Stroke Mendadak Setelah 24 Jam Online
• Kasus Video Bau Ikan Asin Berbuntut Panjang, Barbie Kumalasari Mengaku Siap Minta Maaf
• VIRAL HARI INI - Pria Batal Menikah Setelah Lihat Video Asusila Tunangannya dengan Orang Lain
Sekarang Cory Heinzen dan istrinya Jennifer telah memutuskan untuk mengambil alih rumah Harrisville Perron yang mengilhami film The Conjuring ini.
Rumah ini dibangun pada 1736, setelah melihatnya diiklankan di forum online.
Mengungkap berita besar di Facebook bulan lalu, Cory berkata:
"Jadi kami melakukan sesuatu kemarin, membeli rumah pertanian kecil ini dengan sejarah yang gila."
"Saya pikir (rumah) itu pernah dibuat menjadi film?"