News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Mati Listrik di Ibu Kota dan Sekitarnya

Rizal Ramli: Menyerang Indonesia Gampang Sekali, Matiin Saja Listriknya

Editor: Hasanudin Aco
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Permukiman warga Jakarta difoto dari Rusun Karet Tengsin terlihat gelap gulita hanya gedung perkantoran dan apartemen yang terang, Minggu malam (4/8/2019). Aliran listrik di Banten, Jabodetabek hingga Bandung terputus akibat adanya gangguan pada sejumlah pembangkit di Jawa. TRIBUNNEWS/HERUDIN

Listrik di sejumlah wilayah di Jawa dan Bali mati total selama sekitar 7 jam pada hari Minggu (4/8/2019).

PLN menyebut, ada gangguan sisi transmisi di Ungaran dan Pemalang 50 kV.

Gangguan juga terjadi pada transmisi SUTET 500 kV. Sebagian wilayah Jawa Barat dan Jabodetabek sudah pulih pada Minggu malam.

Namun, pada Senin (5/9/2019), terjadi pemadaman bergilir di beberapa wilayah karena beberapa jaringan masih mengalami perbaikan.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Rizal Ramli: Menyerang Indonesia Gampang Sekali, Matikan Saja Listriknya",

PLN Investigasi

Pelaksana Tugas Direktur Utama PLN Sripeni Inten Cahyani mengatakan pihaknya akan melakukan investigasi peristiwa blackout (mati total) di Jawa dan Bali pada Minggu, (4/8/2019).

Hasil investigasi nantinya akan dilaporkan ke Komisi VII DPR RI.

‎"Kami memohon waktu untuk melakukan langkah assement atau investigasi dan kami sepakat untuk melaporkan hasil-hasil investigasi ini secara berkala kepada komisi VII," kata Sripeni usai rapat tertutup dengan Komisi VII di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa, (6/8/2019).

Dalam melakukan investigasi tersebut, pihaknya kata Sripeni akan melibatkan pihak luar.

Pakar yang dilibatkan termuta para pakar dan akademisi di bidang kelistrikan dan transmisi.

"Tentunya pakar ini kan berarti dari luar yang mengerti tentang kesisteman kelistrikan, apakah dari perguruan tinggi dan sebagai macam supaya ini fair. Kami ingin adanya narasumber dari luar," katanya.

Sripeni mengatakan lamanya investigasi belum bisa diketahui.

Pasalnya, investigasi akan dilakukan secara komprehensif agar kejadian serupa tidak terulang.‎

Halaman
123
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini