News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Kongres PDI Perjuangan

Megawati Lantik Tri Rismaharini Sebagai Ketua DPP Bidang Kebudayaan PDIP

Penulis: Fransiskus Adhiyuda Prasetia
Editor: Johnson Simanjuntak
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri melantik Tri Rismaharini atau Risma sebagai Ketua Bidang Kebudayaan DPP PDI Perjuangan masa bakti 2019-2024 di Kantor DPP PDI Perjuangan, Jalan Diponegro, Menteng, Jakarta Pusat, Senin (19/8/2019).

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri melantik Tri Rismaharini atau Risma sebagai Ketua Bidang Kebudayaan DPP PDI Perjuangan masa bakti 2019-2024.

Pelantikan dilangsungkan dalam rapat pertama DPP PDIP perioder 2019-2024 di Kantor DPP PDI Perjuangan, Jalan Diponegro, Menteng, Jakarta Pusat, Senin (19/8/2019).

Lagu Indonesia Raya dan Mars PDI Perjuangan menjadi pembuka dalam acara perlantikan tersebut.

Megawati menyampaikan pelantikan Tri Rismaharini merupakan pelantikan susulan pengurus DPP PDI Perjuangan periode 2019-2024. Sebab, Risma berhalangan hadir dalam pelantikan saat Kongres V PDIP di Bali, beberapa waktu lalu.

Baca: KRONOLOGI AWAL Pecahnya Kerusuhan di Manokwari hingga Kondisi Papua Terkini

"Ibu Risma belum bisa bisa hadir maka pada rapat DPP PDI Perjuangan pertama maka beliau akan saya lantik dan mengucapkan janji jabatan, setelah itu maka sah untuk masuk sebabagai pengurus DPP PDI Perjuangan dalam Bidang Kedudayaan," ucap Megawati dalam sambutannya.

Megawati pun mengutarakan alasan menujuk Risma untuk masuk dan menjabat sebagai Ketua DPP Bidang Kebudayaan.

Menurut Megawati, Risma merupakan sosok pemimpim yang sangat luar biasa, terutama selama memimpin sebagai Wali Kota Surabaya 2 periode.

Terlebih, program-progam soal lingkungan hidup dan menjadi perhatian Risma.

"Dari sisi lingkungan Surabaya turun 2 derajat celcius itu sangat luar bisa empat lain naik. Sebagai ibu Jawa Timur 2 derajat celcius. Kita dapat radakan kalau ke Surabaya panas tetapi panasnya tidak gerah, panasnya hanya panas tapi dengan banyaknya taman kerindangan itu adalah salah satu yang berhasil beliu lakukan," kata Megawati.

Baca: Jelang Muktamar PKB di Bali, Para Kiai Gelar Zikir Bersama

Megawati pun langsung mengistruksikan Risma bekerja dan berkeliling ke seluruh pelosok Indonesia untuk mengenal kearifan lokal budaya.

"tugas beliau akan barkeliling ke Indonesia antara lain mengkompilasi hal-hal dari kearifan lokal kita dengan demikian banyak sekali sub bidangnya atau hal-hal yang lain akan kita PDIP lebih masik kedalam tingkat hal yg lebih serius," jelas Megawati.

Dengan pelantikan Risma, lengkap sudah 27 pengurus DPP PDI Perjuangan periode 2019-2024.

Berikut ini susunan lengkap kepengurusan DPP PDI Perjuangan periode 2019-2024:

1. Ketua Umum: Megawati Soekarnoputri
2. Ketua bidang Kehormatan Partai: Komarudin Watubun
3. Ketua bidang Pemenangan Pemilu: Bambang Wuryanto
4. Ketua bidang Ideologi dan Kaderisasi: Djarot Saiful Hidayat
5. Ketua bidang Keanggotaan dan Organisasi: Sukur Nababan
6. Ketua bidang Pemerintahan, Pertahanan dan Keamanan Puan Maharani
7. Ketua bidang Hukum HAM dan Perundang-undangan: Yasona Laoly
8. Ketua bidang Perekonomian: Sahid Abdulah
9. Ketua Pangan pertanian petani dan lingkunhan hidup I Made Urip
10. Ketua Bidang Perikaanan Rohmin
11. Bidang Luar Negeri: Ahmad Basarah
12. Bidang Penanggulangan Bencana Ripja Ciptaning
13. Bidang Industi Tenaga Kerja Jaminan Sosial Nursiman Sujono
14. Ketua bidang Kesehatan dan Anak: Sri Rahayu
15. Ketua Bidang Kebudayaan Tri Rismaharini
16. Ketua bidang Koperasi dan UMKM: Mindo Sianipar
17. Ketua bidang Pariwisata: Wirianti
18. Ketua bidang Pemuda dan Olahraga: Erico Sotarduga
19. Ketua bidang Keagamaan dan Kepercayaan kepada Tuhan YME: Hamka Haq
20. Ketua Bidang UMKM, Kreatif dan Digital Muhammad Prananda

21. Sekretaris Jenderal: Hasto Kristiyanto
22. Wakil Sekjen bidang Internal: Utut Adianto
23. Wakil Sekjen bidang Program Pemerintahan: Arif Wibowo
24. Wakil Sekjen bidang Program Kerakyatan: Sadarestu
25. Bendahara Umum: Olly Dondokambey
26. Wakil Bendum bidang Internal: Rudianto Tjen
27. Wakil Bendum bidang Program: Juliari Batubara

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini