Berbeda dengan pengakuan V, Rayya justru mengaku jika ia yang diminta untuk melakukan aksi tersebut.
Soal bayaran, V disebut menerima semuanya.
"Tidak ada paksaan kepada V. Malah dia yang minta agar Rayya ikut. Apalagi uangnya juga semua diterima V. Raya sama sekali tidak dapat uang," lanjut Soni.
Lebih lanjut, Soni mengatakan, Rayya tak melakukan pemaksaan terhadap V.
Menurutnya, pernyataan V hanya digunakan sebagai senjata agar terbebas dari hukum.
"Masa tertekan tapi lebih dari satu kali melakukannya. Apalagi videonya juga banyak. Dia (V) sama-sama menikmati," katanya.
(Tribunnews.com/Miftah/Kompas.com/Tribun Jabar)