TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Dirjen PAS Sri Puguh Budi Utami mengimbau agar para petugas lapas dan rutan melakukan pengecekan terhadap penyakit Hepatitis C.
Diketahui, Direktorat Jenderal Pemasyarakatan telah melakukan tes kepada 17.400 narapidana di DKI Jakarta dengan hasil 5,9 persen diantaranya ternyata positif mengidap penyakit Hepatitis C.
"Petugas sebaiknya juga di tes agar ada kepastian kondisi kesehatannya," ujar Sri, di Direktorat Jenderal Pemasyarakatan, Jl Veteran no 11, Gambir, Jakarta Pusat, Kamis (19/9/2019).
Ia mengatakan pihaknya akan berkoordinasi dengan Kementerian Kesehatan dan mitra kerjanya yakni Koalisi Hati dan CAI guna meminta pendapat terkait pengecekan para petugas.
Baca: Dirjen PAS: Kami Kelompok Rentan Terpapar Penyakit
Sri juga mencontohkan bahwa Lapas Kotaagung menjadi salah satu lapas yang sudah melakukan pengecekan kepada petugas-petugasnya.
"Kita akan minta advice dari beliau (Direktur Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Menular Langsung Kementerian Kesehatan RI, dr Wiendra Waworuntu). Tadi kalau kita dengar juga, Lapas Kotaagung itu langsung petugasnya yang di cek," kata dia.
Sementara itu, Direktur Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Menular Langsung Kementerian Kesehatan RI dr Wiendra Waworuntu menilai kegiatan tes Hepatitis C bagi tahanan di DKI tersebut sejalan dengan pelaksanaan gerakan masyarakat hidup sehat.
"Kegiatan ini juga sangat tepat dan relevan dalam upaya promotif dan preventif dalam pembangunan kesehatan yang bertujuan untuk menurunkan angka kejadian penyakit dan efisiensi dalam pembiayaan kesehatan," kata Wiendra.