News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Reuni Akbar 212

Nur Asia Pajang Foto Hadiri Reuni Akbar PA 212, Tak Terlihat Sandiaga

Editor: Anita K Wardhani
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Nur Asia Hadiri Reuni Akbar Persaudaraan Alumni (212) di Monas, Gambir, Jakarta Pusat pada Senin (2/12/2019).

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Nur Asia Uno terlihat menghadiri Reuni Akbar Persaudaraan Alumni (PA) 212 yang digelar di Monumen Nasional (Monas), Gambir, Jakarta Pusat Senin (2/12/2019).

Saat datang ke acara bertajuk Maulid Nabi Muhammad SAW itu Nur Asia Uno haanya memajang fotinya sendiri, tak terlihat sang suami, Sandiaga Salahuddiin Uno.

Momen kedatangan Nur Asia di Reuni Akbar PA 212 itu terekam dalam postingan instagramnya @nurasiauno pada Senin (2/12/2019).

Dalam potret yang dibagikan, Nur Asia terlihat telah tiba sejak dini hari.

Tugu Monas yang menjadi latar potretnya masih terlihat berhiaskan lampu berwarna-warni, begitu juga dengan gelapnya langit.

Walau Nur Asia merupakan istri mantan Calon Wakil Presiden (Cawaprese) 2019 yang didukung penuh oleh PA 212, Nur Asia tidak mendapatkan perlakuan istimewa kali ini.

Baca: Kabid Humas Polda Metro Jaya Tegaskan Tak Ada Pengalihan Arus Lalu Lintas di Acara Reuni 212

Baca: Reuni Akbar 212, Sambutan Rizieq Shihab hingga Ketua PA 212 Siap Pulangkan Imam Besar FPI di 2020

Ibu dari Anneesha Atheera Uno, Amyra Atheefa Uno dan Sulaiman Saladdin Uno itu terlihat bersimpuh dipinggir jalan.

Dirinya yang mengenakan mukena terlihat menggelar sajadah bersama sejumlah kaum perempuan lainnya jauh dari panggung utama.

"Alhamdulilah di hari senin yg penuh barokah ini saya dapat melaksanakan sholat subuh berjamaah di Reuni 212," tulis Nur Asia.

Kedatangannya di Reuni Akbar PA 212 diungkapkan NUr Asia merupakan momen yang sangat spesial.

Sebab, tidak hanya bermunajat kepada Allah SWT dan bersyalawat kepada Nabi Muhammad SWT, Nur Asia merasa senang karena dapat berbagi makanan dan minuman.

"Suatu pengalaman spiritual yg tak terlupakan, saya dapat berada di sini, bermunajat kpd Allah, bersholawat kpd baginda Rasulullah SAW bersama saudara-saudara muslim ku dari seluruh tanah air," ungkap Nur Asia.

"Kita saling membantu, berbagi makanan dan minuman dengan penuh suka cita walaupun tidak saling kenal. Masya Allah, indahnya ukuwah islamiah. Ada yg punya pengalaman atau kesan-kesan yg ingin di share saat reuni 212?," tutupnya.

Suasana jemaah yang datang di Reuni Akbar 212, Monas, Jakarta Pusat, Senin (2/12/2019) (Fahdi Fahlevi)

Padati Monas

Ribuan peserta aksi reuni akbar 212 mulai memadati Monumen Nasional (Monas) Senin (2/12) pagi.

Bahkan para peserta mengular hingga luar area Monas.

Pantauan Wartakotalive.com sejumlah kendaraan bus-bus besar nampak berdatangan ke arah Monumen Nasional.

Mereka membawa beberapa peserta aksi yang akan mengikuti acara reuni akbar ini.

Namun karena kondisi sekitar Jalan Merdeka sudah penuh kendaraan lain yang parkir, beberapa bus yang datang pun terpaksa menurunkan para peserta jauh dari area Monas.

Para peserta pun memutuskan untuk berjalan kaki.

Ada beberapa jalan yang saat ini ditutup untuk kendaraan umum salah satunya berada di Jalan Budi Kemulian, Jakarta Pusat.

Kendaraan yang akan ke Monas pun terpaksa harus dialihkan.

Kendati demikian, Jalan Merdeka Barat mengarah Thamrin hingga saat ini masih dapat dilintasi kendaraan, bahkan beberapa kendaraan umum seperti busway pun masih beroperasi secara normal.

Meski mengalami kepadatan di sekitar area Monas, namun Jalan Merdeka Barat maupun Jalan Merdeka Selatan tidak ditutup untuk kendaraan yang kan melintas.

Sementara itu massa yang mulai berdatangan pun terus memasuki area Monas.

Hanya saja kondisi Monas yang sudah penuh membuat sebagian dari mereka berada di luar area Monas atau di sekitar area patung kuda.

Sedangkan beberapa tokoh yang hadir dalam reuni akbar 212 ini yakni Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan.

Anies juga berkesempatan untuk memberikan sambutan dihadapan para peserta aksi.

Susunan Acara Reuni Akbar PA 212

Walau menuai polemik, Reuni Akbar Persaudaraan Alumni (PA) 212 diyakinkan bakal digelar di Monumen Nasional (Monas), Gambir, Jakarta Pusat pada Senin (2/12/2019).

Hal tersebut dibuktikan lewat sejumlah pernyataan pemimpin PA 212.

Tidak hanya lewat pernyataan resmi, pihak panitia Reuni Akbar PA 212 turut menyebarluaskan susunan acara lewat pesan singkat.

Dalam pesan singkat tersebut disebutkan acara akan dimulai pada pukul 03.00 WIB dengan Tahajud bersama.

Usai shalat Subuh berjamaah, Dzikir dan Istighotsah Kubro dilakukan pada pukul 05.00 WIB.

Selanjutnya adalah Maulid Nabi Muhammad Saw pada pukul 05.30 WIB.

Kegiatan berikutnya adalah pemutaran Film Karya FRONT TV, video kompilasi Dukungan 212, teleconferrence dengan Habib Rizieq Shihab, shalawat dan kolaborasi Lagu Perjuangan.

Tepat pukul 06.35 WIB Lagu Indonesia Raya akan dikumandangkan, disusul dengan sambutan mulai dari Ketua Panitia Reuni Akbar PA 212 hingga para tokoh dari Front Pembela Islam (FPI), Gerakan Nasional Pengawal Fatwa (GNPF) Ulama dan PA 212.

Usai menyanyikan Mars Bela Islam, Bela Tauhid, Gubernur DKI Jakarta, Anies Rasyid Baswedan diagendakan memberikan sambutan pada pukul 07.20 WIB.

Sambutan kemudian dilanjutkan oleh tokoh ulama Betawi dan Ketua Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) Republik Indonesia (RI), Puan Maharani dan Ketua Majelis Permusyawaratan Rakyat (MPR) RI, Bambang Soesatyo.

Usai sambutan, rangkaian acara Reuni Akbar PA 212 akan diisi oleh tausiah dan orasi tentang sosial, budaya dan politik.

Pada akhir acara, Imam Besar FPI, Habib Rizieq Shihab akan memberikan amanat lewat sambungan teleconference pada pukul 10.50 WIB.

Selanjutnya, masa akan membubarkan diri menuju Masjid Istiqlal untuk shalat Dzuhur berjamaah pada pukul 11.20 WIB. (dwi)

Artikel ini telah tayang di Wartakotalive dengan judul Tanpa Sandiaga Uno, Nur Asia Tetap Hadiri Reuni Akbar PA 212 di Monas Hari ini, 
Penulis: Dwi Rizki

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini