Laporan Wartawan Tribunnews.com, Lita Febriani
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Banjir menggenangi jalan Pantura di wilayah Semarang perlahan mulai dapat teratasi.
Beroperasinya Rumah Pompa Sringin di Kawasan Industri Terboyo, Semarang memberi efek cukup besar dalam menurunkan debit air yang menggenang.
Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR), Basuki Hadimuljono menargetkan lima pompa beroperasi di akhir Januari 2020.
Saat ini, hanya dua pompa yang bekerja untuk mengurangi debit air di Sungai Sringin.
Baca: Kata Anies Baswedan Sebut Banjir Jakarta 2020 Tak Separah di Era Jokowi dan Ahok
Baca: Anies Baswedan Disalahkan karena Banjir, Rocky Gerung: Mengendapkan Lumpur, Mengangkat Kebencian
Baca: Bintang Puspayoga Apresiasi Penanganan Banjir Pada Anak, Perempuan dan Lansia
"Sebenarnya seluruh infrastrukturnya sudah siap, sudah bisa dilihat sendiri pompanya rencananya ada 5 buah dikali 2.000 liter per-detik jadi ada 10.000 meter kubik per-detik," tutur Basuki saat meninjau Rumah Pompa Sringin, Semarang, Minggu (12/1/2020).
Sayangnya, saat ini hanya satu pompa yang bekerja maksimal dengan menyalurkan 2.000 liter per-detik.
Melihat hal itu, Menteri PUPR langsung menginstruksikan agar pompa yang tak bekerja maksimal segara diganti.
Baca: Anis Baswedan Bingung Hanya Banjir Jakarta Jadi Sorotan, Sebut Tak Separah di Era Ahok dan Jokowi
"Saya kira kalau masih ada yang bocor-bocor itu gak maksimum. Saya pengalaman mengoperasikan pompa, kalau gak kenceng pemasangan itu nyedot udara, pasti dia kecil hasilnya," terangnya.
Satu pompa rencananya akan segera dipasang pada Selasa (14/1/2020), sementara tiga lainnya saat ini sedang dalam perakitan.
"Wilayah ini hanya tergantung pada pompa di sini, kalau ini gak sempurna pasti juga akan mengganggu rob di sana," kata Basuki.
Kendala pada pompa yang tak maksimal akan segera dikebut pengerjaannya, terlebih prediksi BMKG puncak musim hujan akan berlangsung pada Januari - Februari 2020.
"Paling lambat akhir Januari ketiganya beroperasi, karena Februari itu prediksi hujan lebat, makanya saya keliling terus," imbuhnya.