TRIBUNNEWS.COM - Wacana pemulangan Warga Negara Indonesia (WNI) dari ISIS mengundang polemik.
Beberapa pihak menolak, namun ada pula yang meminta pemerintah untuk memunglangkan WNI dari ISIS terutama anak-anak dan perempuan.
Namun, mantan teroris Sofyan Tsauri menganggap polemik pemulangan WNI dari ISIS memiliki kekhawatiran tersendiri.
Hal tersebut disampaikan Sofyan Tsauri saat menjadi narasumber di kanal YouTube Talk Show tvOne, Sabtu (8/2/2020).
Mulanya, pembawa acara bertanya soal kemungkinan yang terjadi ketika para WNI eks ISIS pulang ke Indonesia.
"Kalau misalnya kita baca kekhawatiran terbesar yang ada di Indonesia kalau mereka pulang, paparan ideologinya agak susah dihapuskan," tanya pembawa acara.
"Sebenarnya keinginan pulang karena kondisi terpaksa tidak ada uang lagi tinggal di sana?"
"Atau memang pulang ke Indonesia karena sudah percaya dengan konstitusi, menyesal, atau bagaimana?"
Menjawab hal itu Sofyan menceritakan kemungkinan yang terjadi soal kepulangan WNI eks ISIS tersebut.
"Yang kita khawatirkan adalah bentuk pragmatisme atau oportunity ya," ujar Sofyan Tsauri.