TRIBUNNEWS.COM – Profesor asal Indonesia, Hendro Wicaksono menerima penghargaan Teacher of the Year dari Universitas Jacobs, Jerman pada 1 September 2020.
Dosen dengan gelar lengkap Prof. Dr-Ing Hendro Wicaksono dinilai berhasil menjadikan metode pembelajaran daring yang secara intrinsik memuaskan dan menjadi pengalaman berharga bagi para mahasiswa.
Terutama di masa pandemi COVID-19 ini, transformasi digital berjalan semakin cepat. Materi pembelajaran di internet pada dasarnya sangat mudah diakses oleh mahasiswa.
“Kita dengan mudah dapat mempelajari konsep-konsep dan teknologi baru lewat internet,” kata Hendro dalam keterangannya, Selasa (8/9/2020).
Professor berusia 38 itu juga dinilai berhasil memberikan perkuliahan secara persuasif dan mendorong antusiasme tinggi para mahasiswa khususnya pada masa pembelajaran secara virtual.
Baca: Belajar Daring dari Kursi Roda, Amel Juara I
“Bahkan dengan konsep gamification dan virtual reality, kita dapat berinteraksi dengan materi pembelajaran dengan menyenangkan. Tanpa ada pertemuan tatap muka dengan dosen, sepertinya semua ilmu yang dibutuhkan bisa kita dapat," ujar Hendro.
Konsep Gamification sendiri adalah pendekatan pembelajaran menggunakan elemen-elemen di dalam game atau video game.
Tujuan memotivasi para mahasiswa dalam proses pembelajaran dan memaksimalkan perasaan enjoy dan engagement terhadap proses pembelajaran tersebut.
Hasil riset Hendro juga diakui dan digunakan di banyak institusi di Jerman dan Eropa lainnya.
Pada tahun 2013 Hendro telah mengembangkan sistem untuk meningkatkan efisiensi penggunaan energi berbasis artificial intelligence.
Sistem tersebut saat ini digunakan di beberapa gedung di Jerman, di Eindhoven Belanda, Sevilla dan Barcelona di Spanyol.
Penghargaan Teacher of the Year diberikan oleh Universitas Jacobs kepada dosen yang memiliki prestasi luar biasa dalam proses pembelajaran.
Khusus dalam masa pandemi COVID-19, penilaian terhadap dosen juga dilakukan atas proses pembelajaran daring yang dilakukan, termasuk kepada Hendro.